KNPI Tepis Isu dan Fitnah Keterlibatan Kabareskrim Polri Bekingi Situs 303

Selasa, 23 Agustus 2022 - 13:25:52 WIB
Share Tweet Google +

PEKANBARU, CATATANRIAU.com | Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) terpaksa buka suara.

Kegeraman Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) I Provinsi Riau memuncak, ketika mengetahui adanya Fitnah yang dihembuskan, menuding keterlibatan Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri, Komjen Pol Agus Andrianto terkait dengan Situs Judi (303) dan Eksistensi Jaringan Narkoba.

Bagi KNPI Provinsi Riau, Fitnah yang dialamatkan pada Tim Khusus (Timsus) Polri, yakni Kabareskrim adalah sebuah upaya dalam melakukan Sabotase berfikir, memecah konsentrasi terhadap keseriusan Polri dalam Memberantas kasus-kasus yang dimaksud.

KNPI Tepis Isu dan Fitnah Keterlibatan Kabareskrim Polri Bekingi Situs 303.

"Jujur saja, begitu saya ketahui adanya hembusan fitnah itu, lantas emosi yang campur aduk meledak. Saya menantang kepada siapa saja dalang yang berusaha menyebarkan fitnah untuk bertobat! Jangan bermain api ditengah kobaran api yang besar. Keseriusan Polri diuji kearah yang lebih baik, bapak Kapolri dan Kabareskrim telah membuktikan, bahwa nama baik institusi adalah yang pertama dan menjaga rakyat merupakan yang utama" ungkap Larshen Yunus.

Ketua DPD I KNPI tingkat Provinsi termuda se-Indonesia itu lagi-lagi menegaskan, bahwa langkah perjuangannya tak terlepas dari Suritauladan para Senior, Alumni dari Kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu mencontohkan salah satu nama seniornya, yakni Dr Dian Assafri Nasa'i SH MH, selaku Mantan Plt Ketua Umum DPP KNPI.

Kabareskrim Polri Difitnah Terlibat Bekingi Kasus Judi dan Narkoba, KNPI: "Fitnah 100%"

Bersama para Senior seperti bang Dian Assafri, KNPI siap sedia pasang badan Tepis isu Hoax dan Fitnah.

Bagi Larshen Yunus, dengan waktu yang terbilang singkat, Seniornya Dian sudah memberikan Tauladan yang sangat berarti bagi Langkah Kaki Perjuangan seorang Aktivis. Yunus, sapaan akrab Ketua KNPI Riau itu juga menegaskan, bahwa Dian Assafri adalah contoh senior yang punya Kharisma dan Gagasan, termasuk dalam melawan Hoax!

"Alhamdulillah, kami sangat beruntung mengenal bang Dian. Untuk itu, selaku Junior yang tegak lurus!!! kami pastikan bahwa, semangat dalam mengobarkan konsep Konsisten Menghadirkan Keadilan, ikhtiar Memperbaiki Negeri harus terus dilakukan" ujarnya.

Difitnah Terlibat Atas Kasus 303 dan Narkoba, KNPI Siap Pasang Badan Buat Kabareskrim Polri.

Terakhir, Yunus juga kembali menegaskan!!! bahwa Fitnah lebih kejam dari Pembunuhan. Bagi siapa saja yang memfitnah Kabareskrim Polri akan berhadapan dengan Pemuda.

"Aksi Komjen Agus sudah sangat luar biasa. Perang melawan Judi dan Narkoba adalah cita-citanya. Lantas, sikap keras itu justru dibalas dengan Fitnah. Ayo Pemuda!!! Lawan penyebar Hoax dan Fitnah!" ajak Yunus, yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) DPP KNPI.

Hingga berita ini diterbitkan, Selasa (23/8/2022) Larshen Yunus bersama-sama dengan kalangan Pemuda akan terus menyelidiki sumber dari hembusan fitnah tersebut. KNPI Riau akan menggandeng Tim IT yang mampu menerobos otak intelektual dari hembusan Fitnah itu. (*)


Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex