MENU TUTUP

Oknum ASN BPKAD Rohul Gondol Uang Rp 1,4 M Dengan Iming-Iming Melaksanakan Proyek Pemkab & Desa

Kamis, 13 Agustus 2020 | 09:25:32 WIB Dibaca : 3698 Kali
Oknum ASN BPKAD Rohul Gondol Uang Rp 1,4 M Dengan Iming-Iming Melaksanakan Proyek Pemkab & Desa Poto tersangka dan barang bukti berupa kuitansi


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM | Seorang  oknum Aparatur Sipil Nengara (ASN) Pemkab Rohul dari Dinas Kepala Bidang Aset BPKAD Rokan Hulu yang berinisial NS seorang perempuan melakukan penipuan hingga berhasil menggondol uang Rp1,4 M dari sejumlah korban.

 

 

Pelaku memberikan iming-iming kepada para korbannya dengan alasan mau melaksanakan proyek pemerintah dan desa sehingga para korban percaya dan meminjamkan uangnya kepada NS.

 

 

NS adalah salah satu warga Kota Pasir Pengaraian yang saat ini diduga sudah tidak  berada di Rokan Hulu lagi sejak sebulan terakhir ini, bahkan tidak lagi masuk ketempat tugasnya dikantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Rokan Hulu.

 

 

Menurut YS salah satu korban penipuan mengatakan sejak kasus pinjam uang tersebut dilaporkan ke Polres Rokan Hulu, NS tidak pernah lagi nampak di Rokan Hulu Dari info yang didapatkan, yang bersangkutan kini sudah pindah ke Pekanbaru."Katanya Rabu kemaren 12/08/2020.

 

 

Para korban penipuan berjumlah lima orang ibu rumah tangga yang berinisial, YS, ZL, RS, AY dan YT menceritakan bahwa modus NS meminjam uang kepada mereka, dengan alasan mengerjakan proyek pemerintah dan desa.

 

 

Persoalan ini, juga kami laporkan ke Polres Rokan Hulu. Kami udah dimintai keterangan sejak tiga minggu lalu, sementara NS belum juga dipanggil. Kami belum tau, kenapa NS belum dipanggil oleh Polres Rohul hingga saat ini." Ujar YS dengan nada sedikit kesal.

 

 

Ditempat terpisah Kasat Reskrim Polres Rohul AKP Rainly Labolaang SIK Saat dikonfirmasi terkait adanya penipuan yang di lakukan oleh NS kepada Ibu-ibu, Apakah benar ada lima orang ibu-ibu yang sudah membuat laporan resmi ke Mapolres Rohul, kasat Reskrim menjawab lewat via selulernya "Benar ada laporan tersebut, dan prosesnya sedang berjalan." katanya.

 

 

Menanggapi permasalahan ini Kepala Bidang Aset BPKAD Rokan Hulu Ayatullah S.Sos, saat dikonfirmasi terkait apakah NS memang sudah tidak lagi masuk kantor, Ayatullah mengaku belum tau, kalau NS tidak ada lagi di Rohul. 

 

" Saya lihat absennya ada.

nantilah saya cek lagi ke bagian kepegawaian." Ungkap Pria yang akrab dipanggil Ayat ini.(*)




Berita Terkait +

Pelaku Narkoba Ditangkap saat Duduk di Warung Warga

Nyuri Laptop di Rumah Warga Binuang, Pelaku Diringkus Unit Reskrim Polsek Bangkinang Kota

Satres Narkoba Polres Siak Tangkap Pengedar Sabu di Perawang

Z Diamakan Polisi di Duri Saat Kedapatan Membawa Sabu

Pukul Pakai Gayung dan Cekek Korban di Kamar Mandi, Ibu Muda Diringkus Polsek Kampar

Meresahkan, Dua Pelaku Narkoba Ditangkap Polsek XIII Koto Kampar

Kedapatan Bawa Sabu, Dua Warga Kemuning Diringkus Polsek Batang Gansal

Jaksa Ajukan Banding Kasus Korupsi Ruang Pertemuan Hotel Kuansing

Polsek Minas Lakukan Pemusnahan BB 55,27 Gram Shabu-shabu

Kasat Narkoba Polres Inhu Ringkus Ratu Narkoba Asal Batang Cenaku dan Anak Buahnya

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

2

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

3

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

4

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar

5

Kandis Gempar! Remaja 19 Tahun Diciduk Polisi Usai Diduga Cabuli dan Bawa Kabur Anak di Bawah Umur

6

Warga Desa Naga Beralih Heboh! Temukan Mayat Bayi Dalam Kantong Plastik