Tanpa Kenal Lelah, H.Sari Antoni Jemput Langsung Aspirasi Masyarakat

Selasa, 07 Desember 2021 - 21:30:24 WIB
Share Tweet Google +

ROHUL, CATATANRIAU.com • Tanpa mengenal lelah H.Sari Antoni Anggota DPRD Provinsi Riau yang juga Ketua DPD Partai Golkar Rokan Hulu tetap semangat mengadakan Reses demi untuk menjemput langsung Aspirasi sekaligus mendengarkan keluhan dari masyarakat, Seperti hari ini Selasa (07/12/2021) H.Sari Antoni gelar Reses di dua titik Desa yang berbeda dengan Kecamatan yang berbeda.

 

Terpantau oleh awak media kegiatan acara reses ini di awali di Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam yang di lanjutkan di Desa Marga Mulya Kecamatan Rambah Samo.

 

Terlihat juga begitu antusiasnya masyarakat menyambut kedatangan salah satu Anggota DPRD Riau H.Sari Antoni, H. Sari Antoni datang dengan rombongannya yang disambut oleh masyarakat yang telah menunggu kehadiran beliau dengan rasa gembira, H.Sari Antoni bergabung dengan masyarakat penuh keakraban.

 

Hadir dalam giat Reses kali ini Kepala Desa Marga Mulya Jasmani, Ketua dan Anggota BPD, Aparatur Pemerintahan Desa Marga Mulya, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan.

 

Hadir juga Anggota DPRD Rohul Dari Fraksi Golkar, Karneng Damara Lubis dan Hj. Hasmery Yuliati dan Ketua DPC Golkar Kecamatan Rambah Samo Ruslim.

 

Dari pantauan awak media reses ini di awali dengan Doa dan melagukan Indonesia Raya yang dilanjutkan dengan kata sambutan dari Kepala Desa Marga Mulya Jasmani.

 

Dalam kata sambutannya Kades Jasmani menyampaikan beberapa yang diusulkan dari masyarakat nya sebagai bentuk Aspirasi masyarakat.

 

"Kami dari masyarakat berharap sesui Proposal yang kami berikan yaitu dua proposal satu tentang Budi daya ikan tawar dan jalan produksi karena ini salah satu meningkatkan ekonomi masyarakat dampaknya bisa dirasakan oleh masyarakat secara langsung," kata Pak Kades.

 

Kades juga mengakui bahwa H.Sari Antoni telah memberikan bantuan kepada warganya melalui kelompok ternak ikan Padat Karya.

 

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Sari Antoni yang telah menyerap Aspirasi kami dan membantu Kelompok ternak ikan Padat Karya yang telah kita bentuk makanya kita terus ingin mengembangkan budi daya ikan ini untuk membantu perekonomian masyarakat juga," ucapnya.

 

Sementara itu H.Sari Antoni menyampaikan kalau kedatangannya ke desa Marga Mulya bukan hanya sekedar menyerap Aspirasi masyarakat namun intinya hanya ingin bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Marga Mulya.

 

"Karena selama saya menjabat sebagai Anggota DPRD Riau, saya belum pernah sampe ke desa Marga Mulya jadi hari ini selain gelar reses saya ingin bersilaturahmi dengan masyarakat Marga Mulya," katanya.

 

"Dan kita juga terjun ke masyarakat untuk mendengarkan keluhan dari masyarakat dan apa yang diinginkan oleh masyarakat, jadi Aspirasi masyarakat ini nantinya akan kita bawa ke gedung terhormat DPRD tingkat Provinsi," Tambahnya.

 

H.Sari Antoni juga mengakui kalau dalam resesnya beliau selalu menghadirkan Anggota Dewan Kabupaten dari Fraksi Golkar dengan tujuan agar Kader Golkar yang duduk di legislatif yang ada di kabupaten bisa mengetahui juga keluhan dari masyarakat.

 

"Setiap kita mengadakan reses kita akan melibatkan anggota DPRD kabupaten agar mereka juga tahu apa keinginan dari masyarakat yang nantinya mereka juga bisa memperjuangkan keinginan masyarakat sesui dengan tema reses kita "Negeri Aman,Urusan Mudah" jadi kalau sudah kenal semua urusan jadi mudah," kata Sari Antoni.

 

Pada kesempatan itu juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Rohul ini mengungkapkan kalau beliau tidak mau memberikan janji-janji kepada masyarakat namun beliau akan terus perjuangkan semua keinginan dan usulan dari masyarakat.

 

Diakhir acara Anggota DPRD Provinsi Riau ini tidak lupa memberikan bantuan kepada masyarakat berupa sembako yang di bagikan kepada masyarakat yang hadir.***


E.S Nst



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex