Relawan Pro PAS Bagan Keladi Melakukan Pembacaan Yasin Setiap Malam Jum'at

Jumat, 23 Oktober 2020 - 01:09:45 WIB
Share Tweet Google +


DUMAI, CATATANRIAU.COM |  Kamis (22/10/2020),Relawan pendukung Paslon Walikota dan Wakil Walikota Kota Dumai Paisal - Amris (PAS) terus mengalir,salah satunya Relawan Pro PAS Bagan keladi  yang diketuai Seni Suardi,Posko Relawan ini berada di jalan Panglima Jambul Kelurahan Bagan Keladi Kecamatan Dumai Barat.

 

Relawan PRO PAS melakukukan kegiatan yasinan 41, acara ini dihadiri Ketua Pemenangan Partai Koalisi Samsul Bahri,seketaris Pemenangan Partai Koalisi Candra dan para relawan PRO PAS,kegiatan ini sudah yang ke 4 kalinya  dilakukan diPosko ini setiap malam Jum'at.

 

Dalam kegiatan ini Ketua Pemenangan Partai Koalisi Samsul Bahri menyampaikan,"Relawan
 PRO PAS Bagan Keladi ini sebagai percontohan,karena setiap malam jum'at mengadakan pengajian baca surat yasin, artinya bahwa disamping usaha kita juga perlu doa, jadi seiring sejalan usaha dan doa,mudah mudahan hasilnya bagus,maksimal sesuai dengan harapan kita."Ucap Samsul Bahri pada awak media.

 

"Dengan adanya Posko Relawan PRO PAS Bagan Keladi ini kita berharap bisa menyerap aspirasi dikelurahan ini,setidaknya bisa kita jadikan bahan bagi calon yang kita usung kedapannya seperti apa,dan juga Posko ini  juga tempat berkordinasinya semua tim yang ada di Kelurahan Bagan Keladi ini." Ungkapnya.

 

Ditempat yang sama pemuka agama dan juga anggota Relawan PRO PAS Ustad Domo menyampaikan ke awak media tentang kegiatan ini,"Alhamdulillah dengan terlaksananya kegiatan berjalan lancar, dan yang hadir Alhamdulillah,dengan yasinan 41 ini yang sudah yang ke 4 kali ini,kelihatannya Posko PAS  yang lain sudah mengikuti semua, berarti program kita ini baik,mudah mudahan perjuangan kita baik dilapangan mau pun realitanya baik dipenghujung nantinya,"ujarnya.

 

Lanjutnya,"Dengan acara ini harapan kita adalah segala sesuatu yang berbentuk niatnya tidak lurus atau tidak baik,dengan kita membacakan doa dan yasin,mudah mudahan hal itu tidak terealisasikan kepada yang dituju."Imbuhnya.

 

Seni Suardi sebagai Ketua Relawan PRO PAS menambahkan,"Alhamdulillah dengan pembacaan wirid yasin di Posko PRO PAS ini bisa saling  mempererat silahturahmi sesama kawan, dan juga mendoakan Paisal Amris (PAS) menjadi Walikota dan Wakil Walikota Kota Dumai 2021-2024."Tuturnya.

 

"Kami Dari Relawan ini akan tetap selalu mendukung,berjuang dan mendoakan PAS selalu sehat dan menjadi pemimpin yang amanah dan menjadi tauladan bagi masyarakat Kota Dumai," Tutupnya***




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex