MENU TUTUP

Nyolong Hp di Mawar Celullar, TA Diringkus Tim Opsnal Polsek Mandau

Selasa, 14 September 2021 | 21:08:47 WIB Dibaca : 1636 Kali
Nyolong Hp di Mawar Celullar, TA Diringkus Tim Opsnal Polsek Mandau

Laporan : Putri


BENGKALIS, CATATANRIAU.com | Pemuda berusia 20 tahun berinisial Ta terpaksa berurusan dengan petugas dari Kepolisian Sektor (Polsek) Mandau, Selasa (14/9).

 

Ia ditangkap lantaran diduga melakukan tindak pidana pencurian di sebuah toko penjualan Handphone di bilangan jalan Mawar, RT002/RW005 Kelurahan Balik Alam, Kecamatan Mandau – Duri, Kamis (9/9) lalu.

 

Kapolsek Mandau, AKP. Jaliper LT, S.AP membenarkan kabar tersebut. Ia menyebut bahwa kasus ini bermula dari laporan bernomor: LP/225/IX/2021/SPKT/RIAU/RES-BKS/SEK-MDU yang dilayangkan oleh Sutono Syharjo (58).

 

“Awalnya dilaporkan telah terjadi dugaan pencurian satu unit Handphone merek Oppo Reno 4F dari toko Mawar Celullar di jalan Mawar – Duri. Dimana, pelaku ini dilaporkan terekam CCTv berpura-pura hendak membeli Hp. Saat itu, terlapor tiba-tiba kabur dan melarikan Hp tersebut. Atas kejadian itu, pelapor mengalami kerugian sekira Rp3,8 jita dan selanjutnya melayangkan laporan ke Mapolsek Mandau,” kata Kapolsek Mandau, Selasa sore.

 

Menindaklanjuti laporan ini, ia mengerahkan unit Reserse dan Kriminal (Reskrim) dibawah komando Kanitres IPTU. Firman, SH. Tim operasional ini pun melakukan penyelidikan di lapangan.

 

Tak lama, diketahui bahwa terlapor sedang berada di rumahnya. Tak mengulur waktu, petugas langsung menangkap Ta dan mendapat barang bukti berupa Hp yang diduga dicurinya dari toko Mawar Celullar.

 

“Saat diinterogasi, terlapor mengakui perbuatan yang disangkakan dalam laporan si pelapor. Saat itu, juga kita temukan barang bukti yang dilaporkan dicuri oleh terlapor,” ujar Kanitres IPTU. Firman menambahkan.

 

Pasca diamankan, Ta dan Hp curian itu langsung dibawa ke Mapolsek Mandau guna penyidikan lebih lanjut. “Tersangka dan barang bukti langsung kita bawa ke kantor, sementara demikian.,” pungkasnya.***


 



Berita Terkait +

Dalam Sehari Polsek Batang Cenaku Ringkus 7 Pelaku Narkoba, Ratusan Gram Ganja Disita

SATRESKRIM POLRES KUANSING UNGKAP JUDI ONLINE JENIS SLOT DAN TOGEL ONLINE

Polres Kuansing Mengamankan Dua Tersangka PETI

Polsek Langgam Amankan Senpi Rakitan Dari Tersangka Penggelapan Sawit

Anak Durhaka Ancam Bunuh Ibu Kandung Demi Uang, Ditangkap Polsek Siak Hulu

Lagi, Polres Inhu Ringkus Tersangka Kasus Narkoba di Desa Kampung Pulau

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

Jatantras Polda Riau Tangkap Cewek 19 Tahun Terlibat Pembobolan Toko

Pelaku Pembunuhan di Minas Timur Berhasil Diringkus Polres Siak, Ternyata Motifnya Sebab Saling Ejek

Polres Siak Ringkus 3 Orang Pria Pengedar Shabu di Kecamatan Kandis

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat