MENU TUTUP

Gerak Cepat! Koord 3 Polsek, Minas, Kandis & Rumbai Ringkus Pelaku Curas Sajam

Jumat, 02 Februari 2024 | 20:00:22 WIB Dibaca : 2440 Kali
Gerak Cepat! Koord 3 Polsek, Minas, Kandis & Rumbai Ringkus Pelaku Curas Sajam

Siak, Catatanriau.com  | Polsek Minas bekerjasama dengan Polsek Kandis dan Polsek Rumbai membekuk dua orang pria inisial WZL (33) dan ISG (42). Mereka ditangkap Polisi lantaran disinyalir telah melakukan tindakan pencurian dengan kekerasan terhadap satu unit mobil Toyota Fortuner putih dengan nomor polisi BK 3 JN di bengkel milik korban atas nama Eko yang berada di Simpang Bingung, Kota Pekanbaru, Selasa (30/01/2024) sekira pukul 16.00 WIB kemarin.

Hal ini sebagaimana disampaikan Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK melalui Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH, Kapolsek mengisahkan kedua pria itu sebelumnya nekat melakukan aksinya dengan cara mendatangi bengkel korban.

"Saat itu para terduga pelaku mengancam korban dengan menggunakan satu tangkai besi dan mengatakan, "serahkan kunci mobil mu, kalau tidak saya bunuh," ungkap Kapolsek menirukan perkataan para pelaku kepada Wartawan media ini, Jumat (02/02/2024).

Akibatnya, karena ketakutan, korban pun langsung menyerahkan kunci mobilnya kepada para terduga pelaku, kemudian saat itu terduga pelaku menyuruh korban untuk masuk kedalam mobil dibagian kursi belakang.

"Setelah itu para terduga pelaku membawa mobil Fortuner tersebut beserta korban menuju daerah Minas. Sesampainya di Minas, terduga pelaku menyekap korban dengan mengikat kaki serta tangan korban," kata Kapolsek.

Kemudian lanjut dia, pada keesokan harinya Rabu (31/01/2023) sekira pukul 10.00 WIB, para terduga pelaku menyuruh korban untuk menelepon istri korban agar mengirimkan sejumlah uang sebesar Rp 15.000.000,- ke rekening terduga pelaku dan mengancam istri korban jika tidak dikirimkan maka terduga pelaku akan membunuh korban. 

"Setelah istri korban mengirimkan uang tersebut, kemudian terduga pelaku membawa korban menggunakan mobil tersebut ke pasar Minas untuk mengambil uang yang dikirimkan istri korban tersebut. Ketika terduga pelaku mengambil uang di kedai BRI Link yang ada di pasar Minas, korban berusaha melarikan diri dan melompat keluar mobil dan meminta pertolongan, melihat itu terduga pelaku yang sudah selesai mengambil uang tersebut kemudian langsung melarikan mobil tersebut menuju ke arah Kandis, lalu korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Minas," katanya.

Berdasarkan laporan dari Korban, pihak Kepolisian Polsek Minas dipimpin langsung oleh Kapolsek beserta Kanit Reskrim AKP Yeri Efendi SH pihaknya beserta anggota unit Reskrim langsung melakukan pengejaran terhadap para terduga pelaku kearah Kecamatan Kandis.

"Saat itu kita langsung melakukan koordinasi dengan Kapolsek Rumbai dan Kapolsek Kandis tentang kejadian tersebut. Kemudian, Kapolsek Kandis dan Kapolsek Rumbai turun bersama kita untuk melakukan pengejaran terhadap para terduga pelaku," katanya.

Dan akhirnya, terduga pelaku beserta barang bukti  berhasil diamankan oleh Personil Polsek Kandis di wilayah Kecamatan Kandis sekira pukul 12.30 WIB, selanjutnya para terduga pelaku dan barang bukti dibawa dan diamankan ke Polsek Minas untuk selanjutnya diserahkan ke Polsek Rumbai - Polresta Pekanbaru.

"Setelah dilakukan introgasi terhadap terduga pelaku dan ternyata TKP kejadian berada di daerah wilayah hukum Polsek Rumbai, lalu saya Berkordinasi dengan Kapolsek Rumbai dan menyerahkan terduga pelaku dan barang bukti ke Polsek Rumbai serta mengarahkan korban untuk membuat Laporan Polisi di Polsek Rumbai," papar Kapolsek Minas.

Diakhir dijelaskan Kapolsek, adapun barang bukti yang berhasil diamankan diantaranya uang sebesar Rp 9.450.000,- beserta satu unit mobil toyota fortuner warna putih.

"Atas perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 365 KUHPidana," tutupnya.***

Laporan : Idris Harahap 

 



Berita Terkait +

Sempat Kabur Ke Jateng, Dua Pelaku Curas Berhasil Ditangkap Satreskrim Polres Rohul

Miris! Oknum Kerani Kampung Ini Diduga Kangkangi UU KUHP 279 Ayat 1 & UU Perkawinan No 1 tahun 1974

Miliki 12 Paket Sabu, Warga Di Tualang Ini di Ringkus Polisi.

Unit Reskrim Polsek Mandau, Amankan 3 Tersangka Shabu

Polres Bengkalis Amankan Dua Pria Diduga Pengedar Shabu Di KM 4 Rangau

DL Dan Rekannya Ditangkap Anggota Kopertim Saat Panen Di Lokasi Perkebunan

Pemuda Pengedar Shabu Dan Ganja Kering di Lubuk Dalam Ini Diringkus Polres Siak

Terkait Laporan Warga Yang Tak Diterima, Azmi : Kenakan Sanksi Tegas Bagi Kapolsek Padalarang

Melawan Saat Ditangkap, Unit Reskrim Polsek Koto Gasib Lumpuhkan Pelaku Narkoba Ini

KNPI Resmi Laporkan Penyidik Polsek Siak Hulu ke Propam Polda Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

2

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

3

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

4

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

5

Hadir di Bagholek Godang Masyarakat Kampar, Ini Kata Arfan Usman

6

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak