MENU TUTUP

Open Turnamen Robi Cup ll 2023 Berakhir Ricuh, Kapolsek Koto Gasib Sebut Sudah Dilakukan Mediasi

Kamis, 07 Desember 2023 | 11:11:24 WIB Dibaca : 2495 Kali
Open Turnamen Robi Cup ll 2023 Berakhir Ricuh, Kapolsek Koto Gasib Sebut Sudah Dilakukan Mediasi Kanit Reskrim Bersama Anggota Intel Polsek Koto Gasib saat berkordinasi dengan Ngat Zaroh selaku ketua panitia pertandingan sepakbola

Siak, Catatanriau.com | Pertandingan sepakbola Open Turnamen Robi Cup ll Tahun 2023 antara Sengkemang FC yang tengah berlawanan dengan VS Sri Gemilang berakhir ricuh, di Lapangan Sepak Bola Kilometer 3, Kampung Pangkalan Pisang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (06/12/2023) Sore kemarin.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, kerusuhan tersebut dipicu akibat adanya perbuatan saling ejek antar kedua suporter, hingga berujung saling serang pada saat memasuki jeda berakhirnya pertandingan dengan skor akhir 1 - 0.

"Awalnya ada yang saling ejek, hingga terjadi keributan dan saling serang bahkan sampai baku hantam, akhirnya semua orang berhamburan jadinya," ungkap salah seorang warga sekitar yang menyaksikan kejadian itu.

Terkait hal ini, Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman S Dalimunthe SH MH saat dikonfirmasi Wartawan ia membenarkan adanya kejadian tersebut.

"Kabar yang kita terima ada perlakuan saling ejek antar suporter hingga mengakibatkan kericuhan. Tentunya, kita sangat menyayangkan adanya kejadian ini," ungkap Iptu Budiman S Dalimunthe SH MH kepada Wartawan media ini, Kamis (07/12/2023) pagi.

Menurutnya, dalam pertandingan ini pihak penyelenggara ataupun panitia kegiatan memang telah membuat surat izin keramaian yang dikeluarkan oleh Polres Siak. Namun, untuk pengamanannya panitia samasekali tidak melibatkan pihak Kepolisian Polsek Koto Gasib.

"Kami dari pihak pengamanan tidak ada dilibatkan oleh panitia, akan tetapi selama kegiatan itu masih ada kami tetap melakukan patroli dan mengontrol," kata Kapolsek.

Diakhir, Kapolsek mengatakan bahwa pihaknya sudah memanggil pihak panitia untuk menyelesaikan masalah tersebut secara mediasi.

"Kita sudah lakukan pemanggilan terhadap panitia penyelenggara, pertandingan sementara akan dihentikan sampai ada kesepakatan damai dari kedua belah pihak yang berseteru," kata Kapolsek.

Diakhir Kapolsek pun menghimbau baik itu kepada pemain maupun suporter agar bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif dan damai saat melakukan pertandingan ataupun dalam mendukung jagoannya masing-masing.

"Untuk para pemain sepakbola, mari kita jaga sportivitas, jangan sampai terjadi lagi perkelahian, dan kepada suporter kita minta untuk tertib dan tidak melakukan provokasi yang dapat memancing keributan," tukasnya.***


Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Kuburan massal 1.700 calon tentara muda Irak ditemukan

Heboh! Warga Siak Dimangsa Binatang Buas, Ketua KNPI Riau: Innalillahi Wa'Innaillahi Roji'un, Kepalanya Putus

Unjuk Rasa Dugaan Korupsi Disidik Riau, Demonstran Minta Pj Bupati Kampar Diperiksa Jaksa

Massa Diduga Bayaran Sebut Komsol Rusak Kampar, Warga: Kami Tak Percaya, Itu Fitnah

Evakuasi Sarang Tawon Jenis Vespa DPKP Inhil Turun Tangan

Seorang Karyawan Di Inhil Kembali Tewas Di Terkam Harimau

Sejumlah Warga Minas Gelar Aksi Unjuk Rasa, Minta PT ACS Terbuka Dalam Lakukan Rekrutmen Tenaga Kerja Lokal

Gerakan Aliansi Mahasiswa Rokan Menggugat Diduga Unsur Kepentingan? Begini Faktanya

Kapolsek Ujung Batu Tanggap Penemuan Mayat, Tidak Ada Tanda Kekerasan

Pagi Yang Naas! 2 Sepeda Motor Ini Laga Kambing Di Ruas Jalan Siak 1 Orang Tewas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat