MENU TUTUP

Berburu Pahala Di Bulan Ramadhan Ala Sinarmas Grup, Ini Penjelasan Dari Armadi

Selasa, 28 Mei 2019 | 00:04:43 WIB Dibaca : 3627 Kali
Berburu Pahala Di Bulan Ramadhan Ala Sinarmas Grup, Ini Penjelasan Dari Armadi Saat kegiatan Bazar Minyak goreng murah di perawang yang di buka oleh Armadi Humas PT IKPP Perawang

 


SIAK, CATATANRIAU.COM- Minyak goreng merupakan salah satu kebutuhan pokok yang ketersediaan dan harganya perlu dijaga, terutama di bulan Ramadan. Untuk itu, Sinarmas Grup mengadakan Bazaar Rakyat setiap tahunnya di berbagai kota maupun daerah di Indonesia.

 


Bazaar Rakyat bukan sekadar bazar. Acara ini diketahui digelar oleh Sinarmas Grup sejak tahun 2005 lalu, hal ini di lakukan oleh Sinarmas Grup sebagai komitmen untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan minyak goreng selama bulan Ramadhan. Di setiap titiknya, minyak goreng kemasan FILMA dan Kunci Mas dijual dengan harga terjangkau. Hingga saat ini, Sinarmas Grup telah mendistribusikan lebih dari 30 juta liter minyak goreng yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.

 


Karena dianggap telah membantu kehidupan masyarakat, acara Bazaar Rakyat pernah mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) pada tahun 2008 sebagai perusahaan yang konsisten dan berkesinambungan menyalurkan minyak goreng murah bagi kaum miskin.

 


Hal ini disampaikan oleh Humas PT. Indah Kiat Pulp dan Paper Tbk Perawang Mill Armadi, saat membuka bazar yang dilaksanakan di lapangan mess 26 K perawang kepada Wartawan dia menjelaskan. Di Ramadan 1440 Hijriah/2019 Masehi, Bazaar Rakyat kembali berlangsung. Salah satu titik pelaksanaan adalah di lingkungan kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Senin (27/5/2019). Yang mana pada kesempatan ini, Sinarmas Grup menyediakan sebanyak 3.000 liter minyak goreng kemasan seharga Rp 8.000 untuk per liternya.

 


“Bazar dan wakaf hari ini adalah sebagian dari upaya kami untuk peduli dan berbagi kepada masyarakat sekitar, kegiatan ini adalah kesempatan bagi Sinarmas menjalankan program corporate social responsibility yang mengedepankan produk dan merek andalan sendiri. Sembari mengaplikasikan nilai-nilai kebaikan, kepedulian, beserta semangat berbagi dan silaturahim dengan sesama di bulan Ramadan ini,” Imbuh Armadi.

 

 

Dikatakan Armadi, sebagai informasi, Bazaar Rakyat ini juga didukung oleh salah satu pilar usaha Sinarmas, yaitu PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (PT SMART) yang menyediakan beragam minyak goreng kemasan, seperti Filma, Kunci Mas, ataupun Mitra.(*)


Laporan  : Idris Harahap 

Editor      : Redaksi 



Berita Terkait +

Sabako Baru Mulia Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Pelanggannya

Andai Rakyat Tahu, Amburadulnya Tata Niaga Sawit di Republik ini

Chabel Bublle Drink Kini Bisa Jadi Tempat Nongkrong Di Kota Perawang

Kirim Uang ke Luar Negeri? Perhatikan Hal-Hal Ini Dulu

Refleksi Lebaran: Menyuburkan Kebaikan dalam Keberagaman

Mendukung Penyesuaian Harga BBM, Oleh : Hazel Bayanaka

Persepektif Digital Marketing di Era Digitalisasi Bisnis

Cuci Motor Dan Dilengkapi WiFi Hanya Di 227, Pemilik Doorsmer Juga Beri Tips Rawat Kendaraan

Syamsuar Menjawab Tantangan Global dengan Keterbukaan Melayu

Kades Sibiruang Koto Kampar Hulu Beserta Istri Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

2

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

3

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

4

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

5

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar

6

Kandis Gempar! Remaja 19 Tahun Diciduk Polisi Usai Diduga Cabuli dan Bawa Kabur Anak di Bawah Umur