MENU TUTUP

Syamsuar Menjawab Tantangan Global dengan Keterbukaan Melayu

Ahad, 07 Januari 2018 | 12:48:23 WIB Dibaca : 3069 Kali
Syamsuar Menjawab Tantangan Global dengan Keterbukaan Melayu

 

PEKANBARU- Pengurus wilayah Riau Ikatan Alumni Sumatera Utara ( IKA USU) menyelenggarakan dialog kebangsaan dengan tema; "Menjawab Tantangan Global Melalui Khasanah Melayu," Ahad (7/1/2018), di Hotel Arya Duta, Pekanbaru.

Helat ini menghadirkan nara sumber Bupati Siak, Drs H Syamsuar MSI, ketua MK Prof DR Arief Hidayat, Rektor USU, Ketua IKA USU Riau. 

Mengawali materinya Syamsuar menyentak dengan pantun: Ketuku batang keladi muyang
Adat hidup berbangsa bangsa, sakit senang sama serasa, sakit senang sama merasa.

Melayu, kata Syansuar, adalah etnis yang terbuka, bisa menerima semua suku bangsa. Contoh Siak sejak Raja Kecik membuktikan. Sehingga daerah ini hidup berdampingan berbagai suku dan agama.

Sedangkan rasa nasionalisme atau kebangsaan, jelas Syamsuar, Sultan Syarif Kasyim II menjadi catatan mutiara kemerdekaan bangsa ini, karena menyerahkan kedaulatan kerajaan kepada negara.

"Ini contoh dan teladan kami, Melayu dalam meneruskan kepemimpinan di Siak. Bagaimana arti kesetiaan pada NKRI," ucap Syamsuar. 

Hidup rukun sejak zaman kerajaan Melayu Islam di Siak ini dapat dilihat berdirinya gereja dan Klenteng yg usianya ratusan tahun. 

"Tak pernah ada konflik, di Siak adem saja. Semangat ini yang terus kami sampaikan pada rakyat Siak. Yang penting, dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung," ungkap Syamsuar.

Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) di Siak, jelas Syamsuar,  juga sangat berperan sehingga diberikan kesempatan untuk study untuk melihat bagaimana perbandingan pembangunan sosial keberagaman masyarakat.

"Di Riau kita tak perlu lagi lihat suku bangsa, sebab lebih dari itu, mari bicara masa depan Riau, mati pun kita di Riau juga. Karenanya saya mengajak IKA USU yang heterogen ini bersama-bekerja untuk Riau," kata Syamsyuar.

Sinergi dalam membangun Riau dan saling menguntungkan, harap Syamsuar, harus digesa. "Kita punya pekan Sikawan dan siap bedelau yang harus dimaksimalkan. Belum lagi dalam rangka menghadapi bencana seperti asap beberapa tahun lalu," ujar Syamsuar.



Berita Terkait +

Kisah Sukses Peternak Sapi, Mampu biyayai pendidikan anak hingga Perguruan Tinggi

Mendukung Penyesuaian Harga BBM, Oleh : Hazel Bayanaka

Prosedur Beli Mobil Baru Secara Cash, Pemula Wajib Baca!

Pengen Pergi Umroh, Ini Jadwal Keberangkatannya

Akulah Si Anak Sakai, Penulis: Vira Santika (Alumni Inkubator Karir Pertamina Hulu Rokan)

Pandagan Ketua bidang hukum DPD BMRB KAB. SIAK terkait polemik KPK saat ini

Jurnalis senior Desi Anwar, kupas kesultanan Siak.

Pimpinan Keluarga Besar DPP LPK RI BAI Mengucapkan Selamat Milad Kepada Pak Andrian

Istana Siak terpilih sebagai situs sejarah terpopuler kedua

Pilkada dan Korupsi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat