Giat Operasi Pekat Polsek Kandis Berjaya, Aktivitas Gelper Meja Ikan Tutup

Ahad, 10 Oktober 2021 - 20:23:34 WIB
Share Tweet Google +
Laporan: Puji Efendi

SIAK, CATATANRIAU.com • Terkait viralnya pemberitaan di media dengan adanya dugaan aktifitas judi di arena permainan anak dan keluarga e-Zone Kandis oleh beberapa media online beberapa hari yang lalu, akhirnya aktifitas tersebut mendapat respon dan perhatian khusus dari aparat penegak hukum khususnya di wilayah Kecamatan Kandis Kabupaten Siak. Tidak hanya e-Zone, namun terpantau dilapangan seluruh aktifitas Gelper meja ikan, didapatkan tidak beroperasi pada Ahad, (10/10'21).

Hal ini berdasarkan informasi yang awak media terima dari beberapa nara sumber yang menjelaskan bahwa akibat pemberitaan terkait adanya dugaan permainan judi diarena permainan anak dan keluarga e-Zone, Aparat Penegak Hukum dalam hal ini Kepolisian Sektor Kandis sudah melakukan razia dan patroli terhadap informasi tersebut, terutama dalam menanggapi informasi terkait adanya Penyakit Masyarakat (PEKAT) di wilayah hukum Polsek Kandis.

 

" Ya Bang...Alhamdulilah untuk saat ini aktifitas Gelper yang ada di Kecamatan Kandis saat ini bisa ditutup oleh aparat Kepolisian terutama yang di e-zone dan semoga Penyakit Masyarakat (Pekat) lainnya dapat juga diatasi oleh jajaran Polsek Kandis Bang," harap mereka melalui awak media.

 

Kapolsek Kandis Kompol Indra Rusdi SH sendiri ketika dikonfirmasi oleh awak media mengatakan bahwa Jajaran Polsek Kandis akan selalu berkomitmen untuk memberantas setiap Penyakit Masyarakat di Kecamatan Kandis, dan akan menindak tegas apabila ditemukan setiap kegiatan yang namanya judi.

 

"kita sudah melakukan razia dan patroli terkait informasi dari masyarakat selama ini, terima kasih atas informasi dan kerjasamanya ya Bang," jawab Kompol Indra Rusdi SH.***


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex