Polres Rohul Gelar Vaksinasi Massal Dosis Ke II Kepada Masyarakat

Ahad, 25 Juli 2021 - 09:47:46 WIB
Share Tweet Google +

Laporan : E S Nst


ROHUL, CATATANRIAU.com | Dalam rangka mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia maju, Polres Rohul kembali menggelar kegiatan penyuntikan Vaksinasi massal dosis ke II.

 

Dengan tetap mengikuti aturan protokol kesehatan Kegiatan ini di gelar di Taman Kota Pasir Pengaraian Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau. Sabtu (23/07/2021).

 

Dari penjelasan Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufik Lukman Nurhidayat. SIK,MH dapat diketahui penyuntikan Vaksinasi massal ini merupakan kelanjutan dari penyuntikan Vaksinasi tahap I yang telah di gelar oleh Polres Rohul sebelumnya.

 

"Untuk menekan angka penularan perkembangan Covid-19 diwilayah hukum Polres Rohul, hari ini kita dari Polres Rohul beserta jajaran menggelar suntikan Vaksinasi untuk dosis ke II kepada masyarakat," Kata Kapolres yang dirilis oleh Paur Humas Polres Rohul IPDA Refly Setiawan Harahap SH.

 

"Ada 22 titik jajaran Polres Rohul yang saat ini juga melaksanakan suntikan Vaksinasi secara massal kepada masyarakat," Tambahnya.

 

"Kita mentargetkan kegiatan Vaksinasi masal Dosis Ke II di Kab.Rokan Hulu sebanyak 4.000  Orang, termasuk diantaranya para lansia, para pedagang, masyarakat rentan dan sebagainya dengan jumlah Vaksin Jenis Sinovac yang telah kita sediakan sebanyak 400 Vial Vaksin," Ujar Kapolres.

 

Kegiatan Vaksinasi massal ini dimulai pukul pukul 09.30 Wib secara serentak di 23 Geray Vaksin yang telah dipersiapkan oleh Polres Rokan Hulu dan Polsek jajaran.

 

"Kita berharap Vaksinasi Massal untuk dosis ke II ini bisa berjalan dengan lancar serta target yang kita canangkan bisa terwujud," Ucap Kapolres.***


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex