Pengamanan Natal dan Tahun Baru, Polres Bengkalis Kerahkan Tim Gabungan di Lapangan

Senin, 21 Desember 2020 - 11:44:57 WIB
Share Tweet Google +


BENGKALIS, CATATANRIAU.COM | Dalam upaya mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru 2021, Tim gabungan TNI-Polri, Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai (KPLP), Dinas Perhubungan (Dishub), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BNPB), Sat Pol-PP dan Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis kembali dikerahkan.

Hal ini dilakukan guna memastikan kondusifitas pelaksanaan hari Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 yang telah diambang mata, dalam wadah Operasi Lilin Lancang Kuning yang telah dipersiapkan.

 

Kapolres Bengkalis, AKBP. Hendra Gunawan, SIK., MT tampak memimpin Pelaksanaan Apel Gelar pasukan di depan Markas Komando (Mako) Polres Bengkalis, Senin (21/12/2020) pagi tadi.

 

Sebagai pimpinan apel, Beliau berharap pelaksanaan Natal dan Tahun Baru serta seluruh momentum dalam pelaksanaannya di tengah masyarakat tetap kondusif dan tetap mengedepankan protokol kesehatan.

 

"Seluruh personel dalam tim gabungan operasi lilin ini bertanggung jawab dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru," ungkap Hendra dalam hatur pembukanya.

 

"Terkhusus dalam pemaksimalan disiplin protokol kesehatan, kita semua harus bekerja ekstra. Jangan sampai paparan COVID-19 meledak dan menciptakan klaster baru (Nataru)," ujarnya.

 

Dalam hal ini seluruh personel pengamanan juga dipersiapkan, mulai dari seragam, alat pelindung diri (APD), sampai armada dari masing-masing instansi juga turut diperiksa.

 

Seluruhnya (personel dan sarana-prasarana, red) tampak dimatangkan. Perwira menengah berpangkat mawar dua di pundaknya itu tak ingin adanya kekurang siagaan dalam pelaksanaan operasi lilin nantinya.

 

"Seluruhnya harus siap. Terutama APD dan armada penunjang mobilitas. Yang paling penting, seluruhnya harus sehat untuk dapat memberi pelayanan yang prima dan tentunya terbebas dari paparan COVID-19," serunya.

 

Sebanyak 130 personel Polres Bengkalis dikerahkan guna memaksimalkan kinerja tim lainnya dari masing-masing divisi atau instansi pemerintah.

 

"Selain 130 personel dari kita (Polres, red), juga ada 11 posko Pam Operasi Lilin yang sudah didirikan di berbagai titik se-Kabupaten Bengkalis. Kita berharap pelaksanaan Nataru bisa kondusif dan sehat," Tutup Kapolres Bengkalis.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex