Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan Minas Gelar Pelatihan

Jumat, 17 Maret 2023 - 08:56:24 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.COM | Untuk meningkatkan khazanah pengetahuan dan wawasan tentang pengelolaan zakat bagi Penghulu Kampung/ Lurah, serta bagi semua Pengurus Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kampung/ Kelurahan se Kecamatan Minas hari ini kamis 16 Maret 2023 Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan minas melaksanakan kegiatan pelatihan pengelolaan zakat. Kegiatan pelatihan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Minas yang juga merupakan Ketua Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan Minas.

Dalam sambutannya Ketua Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kecamatan Minas Alwis, S. SosI, MA mengungkapkan bahwa kegiatan pelatihan pengelolaan zakat ini sesungguhnya sudah sejak lama direncanakan, namun karena beberapa kendala sehingga baru sekarang bisa dilaksanakan, InsyaAllah kegiatan pelatihan ini diisi oleh narasumber yang ahli di bidangnya mulai dari kalangan akademisi, praktisi dan dari Pimpinan Baznas Kabupaten Siak.

Alwis menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk menyamakan persepsi bagi penghulu dan Lurah serta semua pengurus UPZ Kampung dan kelurahan dalam pengelolaan zakat di Kecamatan Minas, serta menambah pengetahuan dan strategi bagaimana meyakinkan para Muzakki agar berzakat melalui lembaga resmi yang sudah ditentukan oleh negara yaitu Unit Pengumpul Zakat (UPZ) yang tersebar di Kecamatan Minas, sehingga harta zakat dapat dihimpun maksimal sesuai dengan rasio penduduk Muslim dan orang-orang yang berkemampuan untuk berzakat, yang pada akhirnya harta zakat tersebut dikembalikan lagi oleh Baznas Kabupaten Siak ke Kecamatan Minas untuk didistribusikan dan dikelola dengan baik dan sesuai syari'at.

Diakhir sambutannya Alwis menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan pengelolaan zakat bagi Lurah/ Penghulu Kampung dan UPZ se Kecamatan untuk tahun 2023 ini dari 14 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Siak hanya UPZ Kecamatan Minas yang melaksanakan kegiatan pelatihan seperti ini, oleh sebab itu kami harapkan kepada semua peserta agar betul-betul serius mengikuti kegiatan ini, disiplin dan tentunya pro aktif dalam kegiatan diskusi sehingga banyak manfaat yang dapat dipetik dan dijadikan bekal dalam mengelola harta zakat di Kampung ataupun Kelurahan masing-masing. Alwis mengakhiri penuh harap. (rls)

Laporan : Janer

Editor : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex