MENU TUTUP

Tiga Pengedar Sabu Dicokok di Kandis, Polisi Amankan Sejumlah Bukti

Ahad, 17 November 2024 | 13:45:04 WIB Dibaca : 1574 Kali
Tiga Pengedar Sabu Dicokok di Kandis, Polisi Amankan Sejumlah Bukti

Siak, Catatanriau.com | Polisi dari Satuan Reserse Narkoba Polres Siak berhasil mengungkap jaringan pengedar sabu di Kecamatan Kandis. Pada Jumat (15/11), tiga orang pelaku, yakni ER (34), AH (44), dan SY (28), ditangkap di sebuah rumah di Dusun Tembusu, Kampung Libo Jaya.

Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi SIK MSI, melalui Kasat Narkoba AKP Tony Armando pada Minggu (17/11), ia menjelaskan kepada Wartawan bahwa penangkapan ini berawal dari laporan masyarakat yang resah dengan maraknya transaksi narkoba di wilayah tersebut. Menindaklanjuti laporan itu, tim opsnal langsung bergerak cepat melakukan penyelidikan.

Setelah dilakukan penyelidikan, tim opsnal yang dipimpin oleh IPDA Habib Kevin akhirnya berhasil menggerebek rumah para pelaku pada Jumat sore sekitar pukul 17.30 WIB. 

"Saat penangkapan, tim kita berhasil mengamankan barang bukti berupa 6 paket sabu dengan berat total 1,03 gram," ujarnya.

Selain sabu, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti lain seperti ponsel yang diduga digunakan untuk transaksi narkoba.

"Kami mengimbau masyarakat untuk proaktif melaporkan jika melihat atau mengetahui adanya aktivitas mencurigakan terkait narkoba. Mari bersama-sama kita lawan peredaran narkoba," tutup AKP Tony.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Miliki Sabu, Mencret Diringkus Polsek Pasir Penyu, Barang Bukti Capai 3,55 Gram

Teriakan Ada Polisi! Gagalkan Penangkapan, Emak-emak Ditangkap, Puluhan Gram Sabu Disita

Kapolsek Batang Cenaku Turun Tangan, Dua Orang Pengedar Sabu Berhasil Diringkus

Kejari Rohul Musnahkan BB Perkara Narkotika, Judi, Pencurian Dan Penganiayaan

Polsek Kampar Kiri Tangkap Pelaku Narkoba Didepan Rumahnya

Jual Sabu, Pria Paruh Baya Diringkus Polsek Pasir Penyu

Warga Dusun I Kesuma Blokade Akses Jalan Operasional PT Arara Abadi

Bandar Narkoba Ditangkap Polsek Tandun dengan Barang Bukti 31 Gram Sabu

Polres Rohul OTT Kades, Sita Uang 20 Juta Hasil Pungli Pengurusan SKRT Dan SKGR

Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

4

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

5

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

6

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba