MENU TUTUP

Sertu Sahidin Bentu Warga Kurang Mampu Dengan Masuk Dapur di Jalan Harapan 4 Koto Gasib

Jumat, 08 Desember 2023 | 10:54:21 WIB Dibaca : 376 Kali
Sertu Sahidin Bentu Warga Kurang Mampu Dengan Masuk Dapur di Jalan Harapan 4 Koto Gasib

Siak, Catatanriau.com | Wujud kepedulian TNI melalui program Babinsa Masuk Dapur, Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak, Sertu Sahidin menyambangi kediaman warga binaannya, khususnya warga kurang mampu, Jumat (08/12/2023).

Hal ini kata Sertu Shaidin dilakukan terhadap warga bernama Ibu Rosniatun yang berada di Jalan Harapan 4, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau.

Dijelaskannya, sebelum melakukan kunjungan kerumah sasaran, terlebih dahulu ia berbelanja bahan pokok pangan yang akan dimasak bersama warga yang dibantu tersebut, seperti Beras, minyak goreng, cabe, bawang, ikan basah serta keperluan dapur lainnya.

Kemudian setelah melengkapi bahan-bahan tersebut, menggunakan kenderaan ia pun bergegas kerumah warga tersebut.

Sertu Sahidin menjabarkan, kegiatan itu sengaja dilakukan sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya masyarakat kurang mampu.

Babinsa juga menyampaikan, bahwa tidak hanya bersilaturahmi, dan memasak bersama, dalam kegiatan tersebut pihaknya juga memberikan bantuan berupa paket sembako kepada pemilik rumah.

“Kita langsung menuju dapur pemilik rumah, tidak hanya bersilaturahmi dan memasak, kita juga menyalurkan bantuan berupa paket sembako untuk membantu masyarakat kurang mampu,” ungkapnya.

"Diharapkan, melalui program Babinsa masuk dapur ini dapat mengatasi kesulitan warga kurang mampu," imbuhnya.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Gudang Kayu di Desa Kijang Rejo Diduga Berasal Dari Ilegal logging

Babinsa Koramil 04/Perawang Bersama Dengan Warga Masyarakat di Perawang Barat Giat Lakukan Penanggulangan Karhutla Dan Patroli

Babinsa Serda H Pasaribu Patroli Intensif, Karhutla di Minas Barat Tetap Kondusif

Lapas Kelas II B Pasir Pengaraian Adakan Pembinaan FMD Bagi Petugas

Begini Acuan Bagi Pemilih Yang Akan Pindah TPS Pada Pemilu 2024

Perkuat Kerja Sama, Pemkab Padang Lawas Silaturahmi Dengan Pemkab Rohul

Babinsa Koramil 04/Perawang Intensif Patroli, Situasi Karhutla Terkendali di Kelurahan Perawang

Pj.Penghulu Kampung Penyengat Abok Ucapkan trimakasih kepada Bupati & Camat Sei Apit

Personil Polsek Bunut Lakukan Pengamanan di Gereja di Wilayah Hukumnya

Giat Jumat Curhat Polsek Minas, Warga Minas Jaya Keluhkan Praktek Perjudian Dan Miras Yang Dinilai Kian Meresahkan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat