MENU TUTUP

Giat Jumat Curhat Polsek Minas, Warga Minas Jaya Keluhkan Praktek Perjudian Dan Miras Yang Dinilai Kian Meresahkan

Jumat, 05 Januari 2024 | 09:54:28 WIB Dibaca : 584 Kali
Giat Jumat Curhat Polsek Minas, Warga Minas Jaya Keluhkan Praktek Perjudian Dan Miras Yang Dinilai Kian Meresahkan

Siak, Catatanriau.com | Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH melalui Kanit Binmas AKP RE Sitorus, Panit dan Bhabinkamtibmas Polsek Minas melaksanakan giat Jumat Curhat di sebuah warung yang ada di Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Jumat (05/01/2024) sekira pukul 09.00 WIB.

Dalam curahatannya, masyarakat ingin pihak kepolisian memberantas Perjudian, prostitusi dan Miras yang menurut warga semakin marak di Kecamatan Minas ini.

"Warga juga ingin kegiatan Jumat curhat ini selalu di laksanakan," imbuh AKP RE Sitorus.

Menanggapi tentang permintaan masyarakat tersebut kata Kanit Binmas, pihaknya berjanji akan menindak lanjuti permintaan tersebut dan akan melakukan razia terhadap penyakit masyarakat tersebut seperti Perjudian, Miras dan Prostitusi.

Dijelaskan dia, adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan Jumat Curhat bersama Kanit Binmas,Panit dan Bhabinkamtibmas Polsek Minas yaitu untuk menunjukkan kehadiran Polri ada ditengah masyarakat dan berinteraksi langsung dengan Masyarakat serta mendengarkan apa saja permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat di Kec. Minas dan memberikan pesan - pesan Kamtibmas agar bersama- sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Wilayah Kecamatan Minas. 

"Apabila ada terjadi gangguan Kamtibmas agar menghubungi Bhabinkamtibmas dalam selaku Pembina Harkamtibmas di wilayah Binaannya. Sebab, dengan kehadiran Personil Polsek Minas  disambut baik oleh Masyarakat," pungkasnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Jelang Bakar Jagung, Kapolresta Tinjau Lokasi MTQ Pekanbaru

Bupati Kampar Kembali Bagikan Bantuan Sosial Beras di Dua Kecamatan

Ketua IPHI Kampar Melayat Kerumah Duka H Nurman Bin Abdul Salam

Kapolda Riau Membuka Resmi Pelatihan Operator Kehumasan Jajaran Polda Riau dan Kepri

Babinsa Koramil 03/Minas Serma Benriyadi Giat Pengecekan Anak Stunting di Kampung Lubuk Umbut

Dihadiri Forkopimda, Polres Inhu Gelar Apel Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2023

Polsek Kuala Kampar Sosialisasi, Lapor dan Pantau Perkara Lewat Aplikasi Sibono

Aklamasi, Yusuf Situmorang Jadi Ketua Muaythai Pelalawan

UPT KPH Rokan Gelar Sosialisasi Pencegahan Kerusakan Hutan Di Desa Rambah Tengah Barat

Wujudkan Kualitas Pendidikan di Kampar, Pemkab Kampar Latih 25 Calon Guru Penggerak

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat