MENU TUTUP

Kapolres Beri Penghargaan Kepada Tiga Polwan Polres Pelalawan Berprestasi

Jumat, 22 September 2023 | 19:06:53 WIB Dibaca : 1588 Kali
Kapolres Beri Penghargaan Kepada Tiga Polwan Polres Pelalawan Berprestasi Kapolres Beri Penghargaan Kepada Tiga Polwan Polres Pelalawan Berprestasi, Senin 18 September 2023

Pelalawan, Catatanriau.com | Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIK pimpin upacara pemberian penghargaan kepada tiga personel polwan  polres Pelalawan yang berprestasi. Penghargaan di berikan kepada personil polwan Polres Pelalawan berdasarkan Keputusan Kepala Kepolisian Resor Pelalawan No : Kep/27/IX/2023, Senin, 18 September 2023. Hal ini disampaikan AKP Edi Haryanto SH kasi humas Polres Pelalawan, Jumat (22/09/2023).

AKBP Suwinto SH SIK bertindak selaku inspektur upacara   yang di dampingi Wakapolres Pelalawan Kompol Dwi Yatmoko STP., SIK.,MIK, Kabag Ops Polres Pelalawan Kompol Maison S.H, Kabag SDM Kompol Indra Rusdi. SH, Kabag Ren Polres Pelalawan Kompol H. Ahmad Zain Rofiqi SH serta pejabat utama Polres Pelalawan.

Penghargaan di berikan kepada personil Polres Pelalawan berdasarkan Keputusan Kepala Kepolisian Resor Pelalawan No : Kep/27/IX/2023 Tentang Pemberian Penghargaan Kepada Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia yang berprestasi.

Adapun Anggota Polri yang Berprestasi Menerima Penghargaan yaitu  :
Bripka Widya Ivoni
Menjabat sebagai PS. Paurmin Bag SDM. Meraih juata 1(satu) MC Dalam rangka hari jadi Polwan RI ke 75 tahun 2023 Tingkat Polda Riau.

Briptu Desi Valentiana.BR. Purba.SH, jabatan sebagai Bintara BAG SDM Polres Pelalawan.
Meraih Juara 1 (satu) Lomba Karya tulis dalam rangka Hari jadi Polwan yang ke 75 tahun 2023 tingkat Polda Riau,  Prestasi Meraih juara 3 (tiga) Lomba Karya tulis Dalam Rangka Hari jadi Polwan RI Ke 75 tahun 2023 tingkat Mabes Polri.

Bripda Widya Anggelina BR. Purba 
Menjabat sebagai BA Sat Lantas Polres Pelalawan berhasil meraih Juara 3 Publik Speaking dalam Rangka hari jadi Polwan RI ke 75 tahun 2023 tingkat Polda Riau.

Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIK dalam amanatnya menyampaikan ucapan selamat hari jadi polisi wanita republik Indonesia ke 75 tahun 2023 khusunya kepada polwan polres pelalawan dengan mengusung tema "Polwan siap mendukung pemilu damai menuju indonesia maju" pungkasnya.

"Saya memberikan penghargaan kepada personel polwan polres pelalawan yang berprestasi dan berhasil meraih juara berbagai lomba yang diadakan pada tingkat polda riau maupun mabes polri dalam rangka hari jadi polwan yang ke 75 tahun 2023, saya berharap penghargaan dapat menjadi inspirasi bagi semua personel polres pelalawan khususnya polwan untuk selalu berinovasi dan berprestasi dalam menjalankan tugas", jelas Kapolres yang sering di panggil Kapolres Harmoni.

Kapolres minta terus tingkatkan kinerja jangan merasa puas dalam menggapai suatu cita- cita. "Seiring dinamika perkembangan situasi yang akan selalu berubah sehingga peningkatkan kualitas sangatlah perlu di lakukan untuk menghadapi perkembangan situasi mendatang," pintanya di akhir amanatnya.  ****

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Bupati Siak Alfedri Resmikan Fasilitas Air Bersih CSR PT.CPI di Minas Timur

Mengatasi Kemacetan, Kapolsek Bandar Sei Kijang Hadiri Rapat Koordinasi Perbaikan Jalan Alternatif

Hipmaker Silaturahmi Bersama Kepala Puskesmas Kecamatan Kerumutan

Program Polres Pelalawan, Kapolres AKBP Suwinto Himbau Sholat Subuh Harmoni

Kapolres Pelalawan Sosialisasikan Mudik Aman Keluarga Nyaman, Pastikan Keselamatan Pemudik

Didukung Tim Rekanan, Serda Korenus JU Tegaskan Penerapan Prokes C-19 Di Pasar Kaget Pencing Bekulo

Peringati Hari Pengayoman Ke-79, Lapas Pasir Pengaraian Gelar Pemeriksaan & Konsultasi Kesehatan

Personil Polsek Minas Temui Puluhan Warga Yang Masih Abaikan Prokes Covid-19

Cegah TPPO, Wakapolres Bersama PJU Polres Rohul Ikuti Vidcon Dengan Kapolri

Polsek Tapung Tindaklanjuti Informasi Media, Temukan Bekas Penambangan Ilegal di Garuda Sakti!

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar