MENU TUTUP

5 Tempat Wisata Malam di Banda Aceh Populer

Selasa, 28 Maret 2023 | 10:18:36 WIB Dibaca : 5639 Kali
5 Tempat Wisata Malam di Banda Aceh Populer Sumber: Freepik.com

CATATANRIAU.COM | Banda Aceh dikenal dengan sebutan Serambi Mekah. Hal ini dikarenakan kota tersebut terkenal dengan sejarahnya yang bercorak islam. Selain itu, Banda Aceh juga memiliki banyak tempat wisata malam yang menarik. Simak artikel berikut yang akan membahas tentang wisata malam aceh.

5 Wisata Malam Banda Aceh Terpopuler

Tidak hanya siang hari, ada banyak destinasi wisata malam aceh yang bisa dikunjungi. Berikut rekomendasi tempat wisata di Banda Aceh terpopuler yang bisa dikunjungi saat malam hari:

1. Pantai Lampuuk

Pantai ini sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Pantai Lampuuk memiliki keindahan alam yang sangat mempesona serta memukau. Tidak heran jika pantai yang satu ini selalu memiliki peningkatan jumlah wisatawan setiap tahunnya. Pantai lampuuk berlokasi sekitar 20 kilometer dari pusat kota.

Anda bisa menikmati keindahan pantai ini, terutama saat malam hari. Suasana pantai yang terang serta dihiasi lampu-lampu yang berwarna-warni menambah keindahan pantai. Saat berkunjung ke sini di sore hari, sebaiknya Anda tidak terburu-buru pulang. Sempatkan waktu untuk menikmati keindahan alam pantai Lampuuk di malam hari.

2. Lapangan Blang Padang

Jika ingin menikmati kuliner Aceh di malam hari, lapangan Blang Padang bisa menjadi pilihan. Destinasi wisata ini sudah lama menjadi pusat kegiatan malam hari di kota Banda Aceh. Banyak pedagang kaki lima yang berjualan di Lapangan Blang Padang ini.

Selain itu, ada banyak anak mudah yang menggunakan tempat ini sebagai tempat berkumpul bersama teman-teman sambil ngopi-ngopi. Bagi Anda yang membawa anak-anak, di lapangan Blang Padang ini terdapat berbagai wahana bermain anak yang bisa dicoba, seperti rumah balon, odong-odong, wahana permainan air, dan sebagainya.

3. Taman Sari

Tempat Sari merupakan salah satu taman di Banda Aceh yang tergolong paling besar dan buka hingga malam hari. Anda bisa menikmati udara segar sambil berolahraga atau duduk-duduk santai di sini. Selain itu, Anda juga bisa berburu kuliner kaki lima yang ada di pinggir jalan dengan harga yang sangat terjangkau.

4.  Ulee Lheue

Pantai Ulee Lheue tempat ini terletak di jalan menuju pelabuhan. Tempat ini menjadi favorit warga untuk bersantai dan ramai dikunjungi pada sore hingga malam hari. Saat malam hari, lampu warna warni yang terpasang di sepanjang jalan membuat pantai Ulee Lheue menjadi semakin indah.

Wisatawan yang datang ke sini dapat memilih tempat nongkrong di lapak yang diinginkan. Di sini pengunjung dapat melihat lampu-lampu kapal nelayan yang sedang melaut. Ada banyak permainan anak juga di tempat ini.

5. Parkiran Taman Ratu Safiatuddin

Tempat ini berada di samping Taman Ratu Safiatuddin Banda Aceh. Parkiran taman ini ramai dikunjungi anak muda saat malam hari. Terdapat banyak minimal yang dijual dari mobil. Pengunjung dapat memilih tempat, lalu duduk di kursi yang telah disediakan.

Setiap mobil yang menjual minuman pasti menyediakan kursi dan meja untuk tempat nongrong. Selain minuman, ada pula mobil yang menjual maknan dengan harga terjangkau.

Demikian berbagai destinasi wisata malam Aceh yang bisa dikunjungi. Selain itu, masih banyak sekali destinasi wisata lainnya yang ada di kota ini. Jika ada kesempatan atau sedang mudik ke Banda Aceh dan sekitarnya, tidak ada salahnya untuk berlibur ke kota paling ujung di pulau Sumatera ini.

Berkunjung ke Banda Aceh, sempatkan pula mengunjungi tempat belanja di Aceh untuk sekedar membeli oleh-oleh. Bagaimana dengan tiket? Tenang sajak. Saat ini Anda sudah bisa membeli tiket pesawat di Blibli, bahkan sering ada promo menarik. Segera cek tiket pesawat di Blibli dan nikmati berbagai promo yang sering diberikan oleh Blibli.

 

 

Cek Plagiasi

 



Berita Terkait +

Kades Sibiruang Koto Kampar Hulu Beserta Istri Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H

Andai Rakyat Tahu, Amburadulnya Tata Niaga Sawit di Republik ini

Kaset Kandis Dukung Safe Driving Dan Baksos

Pimpinan Keluarga Besar DPP LPK RI BAI Mengucapkan Selamat Milad Kepada Pak Andrian

Persepektif Digital Marketing di Era Digitalisasi Bisnis

Pilkada dan Korupsi

Juli 2019 Ini Kabupaten Siak Akan Gelar Festival Gasing Internasional Kedua

Cuci Motor Dan Dilengkapi WiFi Hanya Di 227, Pemilik Doorsmer Juga Beri Tips Rawat Kendaraan

Jajanan Murah Meriah Berupa Gorengan

PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk - Perawang, Selamat Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Tersangka Dugaan Korupsi Pengelolaan Keuangan Desa Ditangkap di Jawa Barat dan Dibawa ke Polres Kuansing

2

Guru SD Ditemukan Membusuk, Korban Meninggal Diduga Sakit

3

Safari Ramadhan di Desa BPTJ, Wabup Rohul Komitmen Pembangunan Masjid

4

Diduga Pungli! Besok Disdikbud Siak Akan Lakukan Pemanggilan Terhadap Kepsek Dan Oknum Guru di SDN 008 Sam-sam

5

Perpisahan Pelajar SMA Negeri 1 Lubuk Dalam Inisiasi Simposium Pelajar : Mendorong Orang Muda Muncul ke Permukaan

6

Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil