MENU TUTUP

Dikawal Aparat Kepolisian, Deklarasi Buruh di Pekanbaru Berjalan Aman dan Lancar

Sabtu, 14 Mei 2022 | 17:12:54 WIB Dibaca : 858 Kali
Dikawal Aparat Kepolisian, Deklarasi Buruh di Pekanbaru Berjalan Aman dan Lancar

PEKANBARU, CATATANRIAU.com | Ratusan aparat kepolisian dikerahkan untuk melakukan pengamanan aksi buruh di Stadion Kaharuddin Nasution Pekanbaru, yang dilakukan secara serentak oleh buruh di seluruh Indonesia.

Sejak Sabtu (14/5)pagi, hingga siang hari aparat kepolisian terlihat tengah berjaga-jaga di kawasan Stadion Kaharudin Nasution Pekanbaru.

Tidak tanggung-tanggung, setidaknya ada 3 bus Brimob, 1 mobil logistik, 1 mobil raisa, 2 truk mobil Sabhara Polresta, 1 mobil barikade Polisi Polresta Pekanbaru, 5 truk Ditsamapta Polda Riau, 1 raisa Ditasamapta Polda Riau, dan 1 Barakuda.

Personel kepolisian yang ada di lokasi juga cukup lengkap, mulai dari Satuan Intel, Satuan Samapta, Satuan Lalulintas, Reskrim, hingga Brimob berjaga di kawasan Stadion Khararuddin Nasution Rumbai.

Aparat kepolisian tampak melakukan penjagaan dengan santun dan humanis. Ada yang saling berbagi air minum dengan para buruh, hingga bersenda gurau.

Hingga siang ini, aksi buruh terlihat berjalan dengan lancar dan aman. Tidak ada gangguan dan permasalahan yang terjadi di lokasi selama aksi berlangsung.

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto mengatakan, pengamanan memang sengaja dilakukan secara ekstra. Hal itu agar aksi para buruh yang dilakukan di wilayah Riau berjalan aman dan lancar tanpa gangguan.

“Kita bertugas untuk memberikan rasa aman, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Termasuk para buruh yang menyampaikan aspirasi di Stadion Kaharudin Nasution sejak pagi tadi. Alhamdulilah semua berjalan lancar dan aman hingga selesai siang ini,” ujar Sunarto.

Aksi Deklarasi Damai yang diberi tajuk “MAY DAY FIESTA” digelar oleh Exco Partai Buruh Provinsi Riau pada Sabtu (15/5/2022) distadion Kaharudin Nasituon Rumbai, dipimpin saudara Erik Suryadi Ramli, Amd dengan jumlah massa  150 orang. 

Massa yang tergabung dalam aksi kali ini terdiri dari beberapa SP/SB se Provinsi Riau antara lain Partai Buruh Riau, SPSI LEM, SPI, FSP2KI KORWIL RIAU / SP-PTSI, KPBI, FSPMI, PIS dan SPPP

Salah satu pernyataan dari Deklarasi, menyatakan bahwa Partai buruh siap mendukung pemerintah dan KPU untuk melaksanakan pemilu yang langsung umum bersih jujur dan adil (LIBERJURDIL) serta siap menjaga kondusifitas di wilayah Riau.***


Idris Harahap



Berita Terkait +

Hindari Kerumunan Massa, Wakapolres Tinjau Langsung Objek Wisata Di kecamatan Rambah

Calon Anggota BAIN HAM RI RIAU Akan Segera Turun Langsung Cek ke Desa Sipungguk, Atas Dugaan Warga

Hinca Laporkan PHR Ke Kejati Riau, Rudi Ariffianto Sebut PHR Seudah Bekerjasama Dengan Kejagung RI & Kejati Riau Dalam Pengawasan Proses Bisnisnya

Sinergi Polres Pelalawan dan Bawaslu untuk Sukseskan Pilkada 2024

Polsek Kerumutan Melaksanakan Pengamanan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H

Kisah Nuraini, Anak Nelayan Sungai Rokan Raih Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina  

Bisa Jadi Pusat Wisata dan Edukasi, Begini Peran Penting Ekoriparian UMRI yang Dibangun PHR

Binda Riau Gelar Vaksinasi Massal di Kantor Camat Marpoyan Damai

Babinsa Koramil 03/Minas Juga Ikuti Apel Siaga Pengawasan Pemilu Tahap Masa Tenang Dan Penertiban APK di Sungai Mandau

Cegah Karhutla Sejak Dini, Sertu Joko Purnomo Beserta Masyarakat Sekitar Kampung Bencah Umbai Lakukan Berpatroli

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

2

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

3

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

4

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

5

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar

6

Kandis Gempar! Remaja 19 Tahun Diciduk Polisi Usai Diduga Cabuli dan Bawa Kabur Anak di Bawah Umur