Gelar Operasi Pemeriksaan Vaksinasi, Polsek Kerumutan Sasar Pengguna Jalan

Kamis, 14 April 2022 - 11:55:57 WIB
Share Tweet Google +

PELALAWAN, CATATANRIAU.com | Dalam upaya mencapai target Pemerintah Kabupaten Pelalawan menuju Herd Immunity atau kekebalan massal terhadap Covid-19, Kapolsek Kerumutan yang dipimpin IPTU Kanzi Fathan S.Tr.K.,M.H. gelar operasi di pintu masuk Kecamatan kerumutan bertempat di Jalan Ekspan Sumatera Lingkungan IV Bukit Garam Kel Kerumutan, Kamis, (14/4/2022).

IPTU Kanzi mengatakan seluruh Warga Masyarakat Kec. kerumutan Yang Melintas Wilayah Hukum Polsek kerumutan wajib sudah di vaksin dan di cek dokumen.

“Jika belum, maka kita menyediakan pos untuk vaksinasi bekerjasama dengan UPT Puskesmas Kerumutan," tegas Kapolsek Iptu Kanzi.

Menurut Kapolsek Kerumutan, masyarakat yang belum di Vaksin tidak perlu takut untuk divaksin, karena Pemerintah sudah memastikan bahwa dosis vaksin halal, suci dan aman untuk digunakan.

"Bagi warga yang memiliki penyakit bawaan sehingga tak memungkinkan untuk divaksin. Tim medis kita di posko akan melakukan vaksinasi dan pengecekan terhadap Masyarakat Kec Kerumutan," tutur Iptu Kanzi.

Lanjut Iptu Kanzi, Operasi pemeriksaan vaksin bagi pengguna jalan yang melintas di Jl ekspan Sumatera Kel. kerumutan akan terus berlanjut, sampai Herd Immunity di Kabupaten Pelalawan ini berjalan secara maksimal.( irwan)


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex