Camat Minas H Hendra Adi Nugraha SSTP MSI beserta Tim Inspeksi saat melakukan pengecekan jajanan takjil di Pasar Minas, Jumat sore (08/04/22).

Bersama Tim Inspeksi, Hari Ini Camat Minas Lakukan Sidak Takjil Ramadhan

Jumat, 08 April 2022 - 20:00:23 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.com | Dalam rangka mengantisipasi adanya jajanan takjil yang mengandung bahan kimia berbahaya serta menjaga kenyamanan, keamanan, dan kesehatan bagi warga masyarakat Kecamatan Minas. Camat Minas H Hendra Adi Nugraha SSTP MSI beserta pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Siak melalui Kepala Puskesmas Minas Dr Hidayati Jasri beserta staf dan Satpol PP, pihaknya melakukan inspeksi mendadak (Sidak) terhadap pedagang maupun penjual jajanan berbuka puasa (takjil) di Pasar Atas Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Jumat sore (08/04/2022).

"Kita dari tim inspeksi ini bekerjasama dengan pihak Puskesmas dan Satpol PP Kecamatan Minas," ungkap Camat Minas H Hendra Adi Nugraha.

Dijelaskannya, adapun tindakan yang dilakukan oleh pihaknya dalam sidak tersebut yakni mengambil 10 sampel makanan dari sejumlah lapak yang dicurigai dengan ciri-ciri makanan mempunyai warna yang sangat mencolok. 

"Sampel ini dibawa oleh tim untuk dicek ke laboratorium, disini kita juga mendata pedagang serta memberikan nasehat ataupun masukan. Untuk hasil uji laboraturium dari sampel diperkirakan keluar hari selasa nanti," jelas Camat.

Dijelaskannya, dengan adanya sidak tersebut pihaknya pun berharap, agar kiranya di Kecamatan Minas tidak ada ditemui jajanan takjil yang mengandung bahan-bahan berbahaya.

"Mudah-mudahan hasilnya tidak ada hal-hal dan zat yang membahayakan dan aman bagi masyarakat Minas," pungkasnya.***


Reporter : Idris Harahap



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex