VAKSINASI MASSAL SETIAP HARI POLSEK MINAS BERSINERGI DENGAN STAKEHOLDER TERKAIT

Selasa, 14 Desember 2021 - 13:13:52 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.com •  Untuk mengejar target Vaksinasi hingga akhir tahun 2021 ini, personel Polsek Minas setiap haru bergabung bersama Koramil Minas dan Satpol PP Minas, Puskesmas Minas ikut serta mengajak masyarakat dengan cara langsung turun kejalan Lintas didepan Pos Lantas Simpang Minas-Perawang Jl. Yos Sudarso Km. 28 Minas,  Kabupaten Siak, Selasa (14/12/2021) Pagi.


Kegiatan ini sekaligus monitoring dan  pengamanan, selain itu juga dilakukan dalam rangka mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, sehingga dapat memberikan kenyamanan terhadap para tenaga medis maupun para peserta suntik vaksin Covid-19.

 

Dalam kegiatan pengamanan dan monitoring, Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane, SH dan anggota Polsek Minas juga melaksanakan upaya pencegahan Covid-19, seperti memberikan himbauan terkait selalu menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan sebelum melaksanakan Vaksinasi Covid-19.

 

Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane, SH menuturkan bahwa pengamanan dan monitoring yang dilaksanakan merupakan tugas wajib Polri dalam rangka mengawal dan mensukseskan program Pemerintah terkait vaksinasi covid-19.

 

"Ayo semua warga ikut vaksin, demi kesehatan kita bersama dan jangan lupa ambil Kupon Undiannya, karena setelah divaksin akan ada undian berhadiah sepeda motor dari Bupati Siak, untuk warga yang beruntung yang ikut vaksin bulan Desember tahun ini, Semoga dengan adanya vaksinasi ini bisa segera terwujud Herd Immunity diwilayah Kecamatan Minas", ujarnya.***


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex