Pemkab Rohul Menggelar Rapat Persiapan Peringatan HUT RI Ke-76

Jumat, 13 Agustus 2021 - 17:00:18 WIB
Share Tweet Google +

Laporan : E.S Nst


ROHUL, CATATANRIAU.com | Jelang pelaksanaan Upacara Peringatan HUT Ke-76 Kemerdekaan Rl Tahun 2021 masih dalam suasana Pandemi, Pemkab Rokan Hulu (Rohul) menggelar rapat persiapan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76, di Ruang Rapat Lantai III Kantor Bupati Rohul, Jum’at (13/8/2021).

 

Rapat yang dipimpin Bupati Rohul H. Sukiman yang diwakili Kasat Pol PP dan Damkar Rohul Ridarmanto, tampak juga dihadiri Perwakilan Forkopimda, Kasat Binmas Polres Rohul AKP Hermawan, Kepala OPD dan para Kabag di Sekretariat Daerah.

 

Kasat Pol PP dan Damkar Rohul Ridarmanto menjelaskan persiapan peringatan HUT Ke-76 Kemerdekaan RI ini berdasarkan Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor B-564/M/S/TU.00.04/07/2021 tentang Pedoman Peringatan HUT Ke-76 Kemerdekaan Republik lndonesia Tahun 2021.

 

Di tingkat Kabupaten Rokan Hulu, pelaksanaan Upacara Peringatan HUT Ke-76 Kemerdekaan Rl Tahun 2021 akan menyesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19 dan mengutamakan penerapan protokol kesehatan.

 

Lanjut Ridarmanto, upacara Peringatan HUT Ke-76 Kemerdekaan RI dimulai Pukul 7.30 Wib. Bupati Rokan Hulu H. Sukiman akan bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), yang dihadiri Wabup Rohul, Forkompinda, Pejabat eselon II, III dan IV, Perwakilan TNI 5 orang, Polri 5 orang, Satpol PP 5 orang. Sementara Paskibraka Kabupaten Rohul dengan Formasi pasukan 17-8-45.

 

“Setelah melaksanakan Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI dihalaman Kantor Bupati, Pukul 10.15 Wib, Bupati dan Forkopimda Rohul mengikuti upacara detik-detik Proklamasi secara Virtual,” ujarnya.

 

Tambahnya, Bupati Rokan Hulu, Forkopimda mengikuti Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Rl dan Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih secara Virtual.

 

“Pada tanggal 17 Agustus 2021 pukul 10.17 WIB s.d. 10.20 WIB selama 3 menit, segenap masyarakat wajib menghentikan aktivitasnya sejenak, berdiri tegap pada saat lagu lndonesia Raya berkumandang secara serentak,” ujarnya. 

 

Usai melaksanakan upacara Peringatan HUT RI ke 76, lanjut Ridarmanto, pada Pukul 12.35 Wib, Bupati Rohul dan Forkopimda mengikuti Kegiatan penyerahan Remisi Umum bagi Narapidana dan Anak dalam rangka HUT RI dengan Kemenkumham secara Virtual di Pendopo Rumdis Bupati Rohul.

 

“Nanti pak Bupati Bupati Rohul H. Sukiman menyerahkan secara simbolis SK Remisi kepada Narapidana di Pendopo Rumdis Bupati. Diakhir acara, Bupati Rohul menandatangani Prasasti Perahu Pemasyarakatan Seribu Suluk dan Kalapas menyerahkan Cinderamata Keris Datuk Laksamana Seribu Suluk kepada Bupati Rohul,” tandasnya.***


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex