PPK Sei Apit Gelar Rapat Pleno Terbuka DPSHP untuk Pilkada Siak 2020

Kamis, 08 Oktober 2020 - 19:45:07 WIB
Share Tweet Google +


SIAK, CATATANRIAU.COM | PPK Kecamatan Sungai Apit  menggelar rapat pleno terbuka Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) tingkat Kecamatan, untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak tahun 2020, bertempat di Aula Kantor Kampung Sungai Kayu Ara, kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Kamis (08/10/2020).

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Sungai Apit yang diwakili Kanit Intel Polsek Sungai Apit, Camat Sungai Apit yang diwakili Sekcam Sungai Apit Syafri, S.Ag. Ketua PPK Sungai Apit Solihin, SE  beserta Anggota PPK Kecamtan Sungai apit. Ketua Panwascam. Seluruh anggota PPS, serta tamu undangan lainnya.

 

Ketua PPK Solihin, SE , membuka acara sekaligus menjelaskan agenda kegiatan yakni rapat pleno terbuka DPSHP pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak tahun 2020.

 

Dalam sambutanya Solihin berharap, "Kerja sama yang baik antara elemen masyarakat dengan panitia penyelenggara Pilkada. Agar Pilkada dapat berjalan lancar dan terwujudnya pilkada yang bemarwah.

 

Solihin juga mengajak Pemerintah kecamatan Sungai Apit, Panwaslu Kecamtan Sungai Apit dan PPK untuk mensosialisasikn Pilkada serentak ini demi suksesnya PILKADA tahun 2020 ini.

 

"Mari bersama kita mensosialisasikan Pilkada ini agar masyarakat berantusias dalam memberikan hak suaranya di TPS pada tanggal  9 Desember 2020 nantinya dan tak lupa tetap memperhatikan protokol kesehatan dimasa Pendemi Covid 19.(Mr.j)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex