Masyarakat Berharap Muhammad Rahul Maju di Pilwakot Pekanbaru

Selasa, 16 Juli 2024 - 08:07:29 WIB
Share Tweet Google +

Pekanbaru, Catatanriau.com | Pada Senin tanggal 15 Juli 2024 di jalan Sudirman, Pekanbaru ada spanduk bertuliskan "Muhammad Rahul Walikota, Pekanbaru Maju."

Rahul adalah Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau, yang pada 2024 menang dalam pemilihan DPR RI Dapil Riau 1 untuk kedua kalinya.

Dari spanduk tersebut menggambarkan ada dorongan untuk Rahul maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pekanbaru.

Seorang warga Marpoyan bernama Rudi Saputra (31) mengaku kaget, tapi sekaligus senang. Karena menurutnya Rahul adalah tokoh muda Riau. Menurutnya Pekanbaru membutuhkan pemimpin muda energik dan visioner.

"Saya kaget. Tapi sebetulnya saya juga senang karena beliau adalah tokoh muda yang visioner dan energik. Saya berharap kabar Rahul maju ini benar, sebab Pekanbaru butuh beliau," kata Rudi saat diwawancara.

Kini muncul spekulasi apakah Muhammad Rahul akan maju sebagai calon Walikota Pekanbaru.

Ketua Pekanbaru Muda Bersatu (PMB) Said Rizal mengatakan jika Rahul menjadi Walikota Pekanbaru ini merupakan satu langkah menuju peran yang lebih besar. Dari DPR RI, walikota, dan kemudian jadi Gubernur Riau di masa mendatang.

"Rahul merupakan tokoh potensial dari kalangan muda. Langkah menjadi walikota Pekanbaru menurut saya satu langkah tepat, sebelum nanti mencalonkan diri sebagai gubernur Riau pada 2029 atau 2034. Ini adalah satu langkah menuju peran yang lebih besar," ucap Said Rizal.(Rls/red).



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex