Asah Kemampuan di Bidang E-Sport, ESI Meranti Bersama Coffeeshop Gelar Tournament Mobile Legends

Ahad, 15 Oktober 2023 - 15:52:00 WIB
Share Tweet Google +

Meranti, Catatanriau.com | Esports Indonesia (ESI) Kabupaten Kepulauan Meranti berkolaborasi dengan Antara Coffee Shop menggelar tournamen offline Mobile Legends. Kegiatan yang digagas dalam rangka hari ulang tahun pertama Antara Coffee Shop ini menyediakan total prize poll sebesar Rp. 2.500.000.

Turnamen yang menjadi wadah bagi atlet E-sport Meranti untuk unjuk kemampuan ini mendapat dukungan penuh dari Pengurus E-Sport Indonesia (Pengprov ESI) Kabupaten Kepulauan Meranti.

“Kompetisi e-sport digelar untuk memberikan ruang dan kesempatan kepada semua khususnya calon atlet di Meranti dalam mengasah kemampuannya.” Ucap Dapika selaku Ketua ESI Meranti.

Game Mobile Legends sendiri merupakan game yang sangat diminati warga Kabupaten Kepulauan Meranti. Hal tersebut dilihat dari antusias tim yang mendaftarkan diri dalam turnamen yang diselenggarakan di Antara Coffee Shop tersebut.

Tournament Mobile Legends yang berlangsung pada tanggal 2-4 Oktober 2023 di Antara Coffee Shop Selatpanjang ini terbuka untuk 32 tim dan tidak dipunggut biaya (free).

Dapika selaku Ketua ESI Meranti mengatakan bahwa kompetisi e-sport khususnya Mobile Legends ini merupakan kegiatan positif yang juga bertujuan untuk melakukan pembinaan atlet ESI di Kabupaten Kepulauan Meranti.

Dapika juga mengucapkan selamat kepada seluruh tim yang berhasil mendapatkan juara serta mengapresiasi seluruh tim yang berpartisipasi.

“Terimakasih untuk antusias para peserta, dan selamat kepada para pemenang. Kami sangat senang dengan adanya turnamen MLBB semacam ini, karena ini bisa jadi ajang unjuk mengasah bakat para player game online di Meranti, siapapun penyelenggaranya pasti kami dukung,” imbuh Dapika.***

Laporan : Dwiki



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex