Kepala Desa di Inhil ini Ketahuan Ngisap Narkoba, Ketua KNPI Riau: Infonya Sekretaris PMD Bustamin Jadi Bekingnya

Selasa, 01 Agustus 2023 - 12:54:03 WIB
Share Tweet Google +

Pekanbaru, Catatanriau.com | Kasus Tindak Pidana Narkoba yang menduga salah satu Kepala Desa di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) ini mulai membuahkan hasil.

Satu persatu Laporan Resmi Pengaduan Masyarakat mulai di Tindaklanjuti.

Kasus yang berawal dari Perkara Hutang Piutang itu kini mengerucut menjadi Penelusuran pihak Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Inhil, yang akan melakukan Pemeriksaan terhadap Hadiansyah, selaku Aparatur Sipil Negara (ASN/PNS) sekaligus menjabat sebagai Kepala Desa (Kades) Teluk Bunian, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Inhil.

Kepala Desa di Inhil ini Ketahuan Ngisap Narkoba, Ketua KNPI Riau: "Infonya Sekretaris PMD Bustamin Jadi Bekingnya"

Bertempat di Ruang Tunggu Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Riau, Jalan Pattimura Pekanbaru, hari ini Selasa (1/8/2023) Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Tingkat I, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Riau menyampaikan informasi terbaru.

Bahwa menurut Alumni dari Sekolah Vokasi Mediator PMI Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu, disinyalir adanya Keterlibatan dan Peran Aktif dari Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Inhil, atas nama Bustamin alias Amin.

Informasi tersebut diperoleh dari para sumber terpercaya. Bustamin alias Amin memiliki Hubungan Erat dengan Hadiansyah. Sehingga tak heran segala permasalahan yang terkait dengan Desa Teluk Bunian senyap begitu saja.

"Apakah informasi tersebut benar adanya atau Justru Hoax? mari kita dukung Otoritas terkait untuk Segera Memanggil dan Memeriksa Sekretaris Dinas PMD Inhil itu. Sejauh mana peran dia dalam menghalang-halangi Petugas dalam menelusuri Kasus Penggunaan Narkoba tersebut? Bupati, Wabup dan DPRD Inhil apakah sudah mengetahuinya? Tolong Hadirkan Kepastian Hukum atas Kasus Permasalahan ini" ungkap Larshen Yunus.

Ketua KNPI Provinsi Riau itu lagi-lagi menegaskan, bahwa pihaknya tetap Komit dan Konsisten dalam menjalankan setiap Agenda Advokasi Kerakyatan. Terhadap para Pejabat yang bermasalah, kami akan Kupas Tuntas sampai ke akar-akarnya.

"Foto Kades Hadiansyah yang terlihat seperti menggunakan Bong Narkoba Shabu-Shabu itu sudah beredar kemana-mana. Mari kita Uji, apakah Bukti Foto itu benar atau justru Hoax. Ayo Jujur, Berani Jujur Hebat!!!" tutur Larshen Yunus.

Terakhir, Pimpinan dari Induk Organisasi Kepemudaan terbesar dan tertua itu lagi-lagi ingin pastikan, bahwa apabila informasi tentang Keterlibatan Sekretaris PMD atas nama Bustamin alias Amin terhadap Terlapor Hadiansyah benar adanya, maka selain Kades Teluk Bunian, KNPI Riau juga segera mempersoalkan ASN/PNS atas nama Bustamin alias Amin, agar segera di Copot, di Nonjobkan bahkan di Pecat dari Jabatannya saat ini. (*)

Laporan : Idris Harahap 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex