Polsek Minas Jajaran Ikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 Secara Virtual

Rabu, 01 Juni 2022 - 10:24:30 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.com | Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane SH beserta jajarannya, mereka ikut melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022 Secara Virtual di Aula Mako Polsek Minas, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (01/06/2022) sekira pukul 07.00 WIB.

Dalam giat ini tampak menyertai Kapolsek diantaranya, Waka Polsek Minas AKP M Simanungkalit SH MH, Kasium Polsek Minas AIPDA DHANI ILHAMSYAH, Ps. Panit 2 Binmas AIPTU D.A.PASARIBU, Ps. Panit Yanmin Intelkam AIPDA FARIADER, SH, Ps. Panit 2 Samapta AIPDA EKA D.SEMBIRING, SH dan sejumlah Personil Polsek Minas yang ada.

"Kegiatan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 ini dengan Tema "BANGKIT BERSAMA MEMBANGUN PERADABAN DUNIA" yang dilaksanakan secara terpusat di Lapangan Pancasila Ende Keluhan Kota Raja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Provinsi NTT, secara Virtual yang dihadiri oleh Presiden RI, Wapres RI, Pimpinan Lembaga Tinggi Negara, Lembaga Negara, Kementrian / Lembaga Negara, Pemerintah Daerah dan diikuti seluruh lapisan masyarakat Indonesia," terang Kompol Sawaluddin Pane SH.

Kegiatan Upacara tersebut kata dia disiarkan secara langsung melalui saluran Kanal YOUTUBE BPIP, FACEBOOK BPIP, INSTAGRAM BPIP dan TVRI. 

"Giat Upacara Virtual selesai sekira pukul 07.30 WIB, selama giat upacara virtual berlansung situasi dalam keadaan aman dan kondusif." Pungkasnya.***


Idris Harahap



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex