MENU TUTUP

Ramadhan Suci, Ramadhan Berbagi, Polsek Lirik Bersama Anak Yatim

Sabtu, 08 Maret 2025 | 18:41:49 WIB Dibaca : 99 Kali
Ramadhan Suci, Ramadhan Berbagi, Polsek Lirik Bersama Anak Yatim

Inhu, Catatanriau.com – Dalam semangat suci bulan Ramadhan, Polsek Lirik yang dipimpin langsung Kapolsek IPTU Endang Kusma Jaya,SH.MH bersama Bhayangkari Ranting Lirik menggelar kegiatan Ramadhan Berbagi dengan membagikan takjil, sembako, serta santunan kepada anak yatim. Acara ini berlangsung di Musholla Al-Muttaqin Polsek Lirik pada Sabtu (8/3) pukul 16.00 WIB.

Kegiatan ini menyasar anak-anak yatim dari beberapa desa di wilayah hukum Polsek Lirik, yakni Desa Gudang Batu, Desa Sidomulyo, Desa Lambang Sari V, dan Desa Sukajadi. Melalui program ini, Polsek Lirik berupaya memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan.

Kapolres Indragiri Hulu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Inhu, Aiptu Misran, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu sesama, menebarkan kebaikan, serta meningkatkan kebersamaan antara Polri, Bhayangkari, dan masyarakat.

"Kami berharap kegiatan ini bisa sedikit meringankan beban saudara-saudara kita, khususnya anak-anak yatim. Selain itu, kami ingin semakin mendekatkan Polri kepada masyarakat agar tercipta hubungan yang harmonis," ujar Aiptu Misran.

Dalam suasana penuh kehangatan, para personel Polsek Lirik dan Bhayangkari membagikan takjil dan menyerahkan sembako serta santunan kepada anak yatim yang hadir. Senyum bahagia terpancar di wajah mereka yang menerima bantuan, menandakan bahwa kebaikan sekecil apapun memiliki dampak besar bagi sesama.

Kegiatan Ramadhan Berbagi ini berjalan dengan lancar dan penuh kehikmatan.
Anak-anak yatim beserta keluarga turut menyambut positif aksi sosial ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang.

Dengan semangat berbagi di bulan penuh berkah ini, Polsek Lirik dan Bhayangkari Ranting Lirik menunjukkan bahwa kepedulian dan kebersamaan adalah kunci untuk menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan sejahtera. Situasi selama kegiatan pun terpantau aman dan kondusif.***

 

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Koptu Togi Sitorus Aktif Cegah Stunting, Cek Langsung Kondisi Anak di Tualang Timur

Giat Jumat Curhat, Polsek Minas Sambangi Warga Yang Berkumpul Disalah Satu Warung di Minas Jaya

Masyarakat Suka Maju Minta Pemkab Rohul Agar Segera Menutup Cafe Remang-Remang

Dipimpin AKBP Birma, Personil Gabungan Ops Supervisi di Minas Sambangi Sejumlah Tempat Usaha

Gelar Patroli, Tim Gakkumdu Polres Inhu Ajak Komunitas Vespa Sukseskan Pemilu

CEGAH OMICRON, BINDA RIAU VAKSINASI ANAK USIA 6-11 TAHUN DI PROVINSI RIAU

Tragedi Sungai Segati: 15 Karyawan PT ERB Meninggal, PT NWR Sampaikan Duka dan Bantuan

DPC PJS Kampar Gelar Pelatihan Jurnalistik, Begini Kata Nefrizal Pili

Serda P.Sinaga Lakukan Patroli Karhutla di Desa Melibur

Kapolsek Koto Gasib Pimpin Apel Pengamanan Perayaan Malam Natal Dan Tahun Baru 2024

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan