MENU TUTUP

Masyarakat Suka Maju Minta Pemkab Rohul Agar Segera Menutup Cafe Remang-Remang

Senin, 27 Desember 2021 | 16:35:46 WIB Dibaca : 2102 Kali
Masyarakat Suka Maju Minta Pemkab Rohul Agar Segera Menutup Cafe Remang-Remang

ROHUL, CATATANRIAU.com | Semakin maraknya hiburan malam lazimnya Cafe remang-remang yang meresahkan masyarakat yang terletak di Desa Suka Maju, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rohul, beberapa Tokoh Masyarkat gelar Konferensi Pers yang di taja oleh Pemdes Suka Maju. (27/12/2021) Sekitar Pukul 15.00 Sore.

 

Dalam gelar konferensi pers tersebut Tokoh masyarakat dan Kades Suka Maju meminta kepada Pemkab Rohul, Polres Rohul  dan Juga Ketua DPRD Rohul untuk segera menutup Cafe tersebut tanpa ada kecuali dan timbang pilih.

 

"Kami atas nama masyarakat meminta kepada Pemkab Rohul dan instansi terkait agar segera menutup Cafe remang-remang yang ada di daerah suka maju ini, karena dengan adanya cafe Tersebut sangat meresahkan masyarakat, bahkan para kaum ibu-ibu sudah banyak yang mengadu kepada saya," Kata salah satu tokoh agama yang hadir yaitu Kalifah Saleh.

 

Pernyataan ini juga di kuatkan oleh beberapa tokoh yang hadir, baik tokoh adat, tokoh pemuda, ketua BPD, Kadus dan tokoh masyarakat lainya.

 

Sementara itu Kepala Desa Suka Maju juga menekankan kepada Pemkab Rohul untuk segera juga menutup Cafe remang-remang yang ada di wilayah desa nya .

 

"Negeri kita ini berjulukan negeri seribu suluk jadi tidak sepantasnya ada Cafe remang-remang apa lagi desa kita termasuk daerah perkotaan kami juga atas nama Pemdes Suka Maju meminta kepada pemkab Rohul dalam hal ini Satpol PP untuk secepatnya menutup Cafe remang-remang tersebut.

 

"Kami berharap jangan hanya pada bulan puasa saja di tutup tapi tutup selama-lamanya jangan ada yang beroperasi lagi," Tambahnya.

 

Di akui oleh Ketua LSM Bara Api yang di wakili oleh Sekjen Bara Api Umri Hasibuan kalau lembaga mereka sudah melayangkan berupa surat ke Polres Rohul, Satpol PP Kabupaten Rohul untuk menindaklanjuti keberadaan Cafe remang-remang tersebut namun sampai berita ini di naikkan belum ada tanggapan.

 

"Benar kita sudah layangkan surat untuk segera menutup Cafe remang-remang tersebut, namun sampai saat ini belum ada tindak lanjutnya," kata Umri dengan tegas.

 

Hadir dalam konferensi pers tersebut Kepala Desa Suka Maju, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, Ketua BPD dan Kadus Suka Maju.***


E.S. Nst



Berita Terkait +

Kelilingi Kota Rengat, Polres Inhu Imbau Masyarakat Datang ke TPS dan Jangan Golput

PGRI Riau Adakan Penandatanganan Nota Kesepakatan Bersama Dengan Kejati Riau

Babinsa Kampung Lubuk Jering Bersama Tim RPK Arara Abadi Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Wakapolsek Minas Hari Ini Pimpin Giat Rutin Percepatan Vaksinasi Covid19 di Posko PPKM

Penerima Bantuan Sosial dari Polres Kampar Sampaikan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-74

Wakil Bupati Siak Husni Merza Ikuti Rakernas APKASI di Bogor

Percepat Penanganan Covid-19 Polres Bengkalis Lakukan Penertiban Personil

Cooling System Pemilukada Damai Tahun 2024, Personil Polsek Minas Sambangi Warga Yang Nongkrong Di Warung

PT LSP Beri Santunan Kepada Anak Yatim Dan Dhuafa

Kompol Afrizal SH MSi, Sang Kapolsek Yang Enerjik & Patut Jadi Panutan, Berikut Sepenggal Kisahnya

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan