MENU TUTUP

CEGAH OMICRON, BINDA RIAU VAKSINASI ANAK USIA 6-11 TAHUN DI PROVINSI RIAU

Selasa, 18 Januari 2022 | 15:38:12 WIB Dibaca : 1412 Kali
CEGAH OMICRON, BINDA RIAU VAKSINASI ANAK USIA 6-11 TAHUN DI PROVINSI RIAU

PEKANBARU, CATATANRIAU.com | Untuk membantu menurunkan kekhawatiran masyarakat akan penyebaran wabah Covid-19, Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Riau kembali menggelar vaksinasi yang kali ini ditargetkan untuk anak usia 6-11 tahun. Kali ini vaksinasi anak usia 6-11 tahun diadakan di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah 02 Pekanbaru, dengan target sebanyak 300 anak, Selasa (18/01/2022). 

 

“Vaksinasi yang dilakukan oleh Binda Riau ini merupakan ajakan kerjasama dari Binda Riau kepada orangtua untuk mendukung pemberian vaksin bagi anak. Peran orangtua sangat penting terutama untuk mendampingi anak karena orangtua lebih mengenal dan mengetahui riwayat kesehatan anak” Ujar Kepala Binda Riau, Brigjen TNI Amino Setya Budi.

 

Vaksinasi anak dari Binda Riau akan rutin dilakukan dengan target 60.000 dosis per bulannya dan akan digelar di 12 Kabupaten dan Kota yang ada di Provinsi Riau.

 

“Orangtua tidak perlu khawatir, karena vaksin yang digunakan di Indonesia telah disertifikasi oleh WHO. Sehingga tidak perlu diragukan khasiat dan manfaatnya” tambah Kepala Binda Riau.

 

Perlu diketahui, saat ini Pemerintah Republik Indonesia melalui berbagai Instansi terus berupaya mencegah terjadinya gelombang lanjutan penyebaran Covid-19. Selain itu, munculnya varian baru seperti Omicron juga menambah kekhawatiran masyarakat akan wabah Covid-19 sehingga Pemerintah Indonesia akan terus mengajak masyarakat untuk ikut vaksin dan taat terhadap Prokes Covid-19.***


 



Berita Terkait +

Jubah Emas dan Jumat Curhat Polres Inhu Pekan Ini Dilakukan di Kampung Pulau

Peringatan Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan 2024: Tanggapi Kekerasan dan Kerusakan Lingkungan Secara Bersamaan

Hadiri Pelantikan DPM & BEM, Bupati Rohul: Organisasi Ini Merupakan Primadona Bagi Universitas

Masih Dalam Rangka Kunker, Penjabat Bupati Kampar Kunjungi Kecamatan XIII Koto Kampar

Siskohat Siak Diluncurkan, Kini Mendaftar Haji Semakin Mudah

Tanpa Lelah, Polsek Minas Rutin Monitoring & Ajak Masyarakat Vaksinasi Covid-19

Temui Warga Binaan di Perawang, Sertu Venus Luberto dan Serda Deddy.H Ajak Senantiasa Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan

Bersama Kadiskes, Kapolres Kuansing cek pelaksanaan Vaksinaksi Covid-19 kepada Petugas Publik

Peduli, Polsek Tambang Berikan Bansos Kepada Warga yang Dilanda Musibah Kebakaran Rumah

Launching Vaksin COVID-19 Booster Untuk Masyarakat Umum Di Puskesmas Berkilau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110