MENU TUTUP

Polsek Minas Intensifkan Patroli Jelang Pilkada, Jamin Keamanan Kantor Penyelenggara Pemilu

Sabtu, 02 November 2024 | 14:51:10 WIB Dibaca : 283 Kali
Polsek Minas Intensifkan Patroli Jelang Pilkada, Jamin Keamanan Kantor Penyelenggara Pemilu

Siak, Catatanriau.com | Polsek Minas terus meningkatkan kegiatan patroli dialogis di wilayah hukumnya, khususnya menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Upaya ini dilakukan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, terutama di sekitar kantor-kantor penyelenggara pemilu.

Pada Sabtu (02/11/2024), personel Polsek Minas melaksanakan patroli dialogis ke Kantor PPK Minas dan Kantor Panwascam Minas. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada petugas pemilu dan masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan keamanan selama proses pemilu berlangsung.

Wakapolsek Minas, AKP Martius Ashairi, S.H., mengatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu.

“Kami berharap dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, dapat memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Selama kegiatan patroli, personel Polsek Minas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar turut serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Selain itu, mereka juga mengajak masyarakat untuk memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan.

Hingga saat ini, situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Minas dilaporkan masih dalam keadaan aman dan kondusif. Polsek Minas akan terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengamanan menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Merasa Prihatin, Muhammad Andri ST & Indah Rosmiati SH Lakukan Kunjungan Kerumah-rumah Warga Yang Terkena Banjir

Pemkab Rohil Hadirkan Tower Seluler di Kepenghuluan Sei Tapah dan Sekeladi Hilir

Kapolda Riau Terima Penghargaan Komisi Informasi (KI) Award Riau 2021

Kapolsek Tapung Bantu CS Islamic Center dan Warga Kurang Mampu

Bupati Siak Buka Opening Ceremony Siak Serindit Boat Race 2023, Junjung Tingggi Suportifitas

Cegah Terjadinya Karhutla di Kampung Maredan, Babinsa Koramil 04/Perwang Ajak Warga Giat Penanggulangan Dengan Cara Berpatroli 

Kasus VCS Anggota DPRD Pelalawan, DPC PDIP Pelalawan Beri Sanksi Dan Teruskan Ke DPP

Pelantikan dan Sertijab Kajari Pelalawan Oleh Kajati Riau Dr Jaja Subagja SH MH

Pemerintah Tekad Jalankan PSR Lebih Baik, Petani Harapkan Keringanan Regulasi

Polres Pelalawan Gelar Rapat Eksternal Jelang Pilkada Pelalawan 2024

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar