MENU TUTUP

Disdik Siak Masih Tunggu Instruksi dari Provinsi untuk Liburkan Siswa

Ahad, 15 Maret 2020 | 22:19:52 WIB Dibaca : 2092 Kali
Disdik Siak Masih Tunggu Instruksi dari Provinsi untuk Liburkan Siswa Kadisdikbud Kabupaten Siak, H Lukman


SIAK - Penyebaran virus corona di Indonesia cukup cepat. Meski di Pemerintah pusat saat ini sedang melakukan upaya untuk mempersempit penyebarannya serta menjaga tingkat infeksi dan mengurangi tingkat kematian, di Siak masih normal kegiatannya dan menunggu instruksi dari Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau. 

 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Siak, Lukman saat dikonfirmasi mengatakan kebijakan pusat meliburkan kegiatan belajar di sekolah dan kampus sudah tepat. Namun hingga kini belum ada instruksi langsung dari Dinas Pendidikan Provinsi Riau kepada daerah untuk meliburkan peserta didik dari kegiatan belajar di sekolah.

 

"Saat ini kita masih menunggu kebijakan dari Pemprov, jika sudah ada yang bisa dijadikan dasar akan segera diambil langkah-langkah kebijakan terhadap persiapan melaksanakan kebijakan dimaksud," kata Lukman, Ahad (15/3/2020).

 

Diakui Lukman, kekhawatiran pemerintah daerah Kabupaten Siak akan penyebaran virus Corona ini juga cukup besar. Buktinya berbagai kegiatan ditiadakan sementara, meski baru launching sepekan yang lalu seperti Car Free Night di Jalan Muzafarsyah.

 

"Tapi dalam waktu dekat SMA sederajat juga akan melaksanakan Ujian nasional. Makanya kita menunggu arahan dari provinsi saja. Sekarang, masih sekolah seperti biasa," ujar Lukman lagi sembari menghimbau peserta didik untuk tidak melakukan aktivitas di luar rumah dan tempat-tempat keramaian. (Hms)


 



Berita Terkait +

Kejasama dengan Tanoto Foundation, Tingkatkan Kualitas Guru

Korwilcam Pendidikan Minas Gelar upacara Hardiknas Di Lapangan SMA 01 Minas

Berlangsung Meriah! SDN 04 Minas Jaya Gelar Wisuda Tahfiz Qur'an Juz 30 Angkatan 1 Plus Kegiatan Gebyar Kreasi & Prestasi Siswa Siswi 

SD Negeri 04 Minas Jaya Laksanakan Kegiatan Pramuka Bazar Siaga

Meriahkan HUT RI 77, Gudep Pangkalan SDN 03 Minas Gelar Lomba Pawai Pakaian Adat Dari Barang Bekas

Kabar Gembira, Tunjangan Insentif Guru Madrasah Non PNS Telah Dibuka, Begini Caranya

Hadapi gugatan Sutan, KPK akan serahkan bukti pelimpahan kasus

K3S Dan KKG Kecamatan Bangko Pusako Lakukan Study Banding di Sekolah Penggerak Angkatan 1 SDN 04 Minas

Gerakan Pramuka Siak Dinobatkan Terbaik di Riau.

Disdikbud Korwilcam Minas Gandeng Pihak Erlangga Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Arkas Dana BOS 2022

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

4

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik

5

Serah Terima Konstruksi Tepat Waktu, PT Adhi Jalintim Riau Resmi Memulai Masa Layanan

6

Daftar Pertama, Dr.Afni: Saya Kader Nasdem