MENU TUTUP

Siswa SMPN 5 Minas Patah Tulang Akibat Saling Kejar Dengan Teman, Orang Tua Kesulitan Biaya dan Membutuhkan Bantuan

Rabu, 23 Oktober 2024 | 11:30:17 WIB Dibaca : 2159 Kali
Siswa SMPN 5 Minas Patah Tulang Akibat Saling Kejar Dengan Teman, Orang Tua Kesulitan Biaya dan Membutuhkan Bantuan Abi Farul, siswa SMPN 5 Minas, saat ini sedang dirawat intensif di RS Eria Pekanbaru, Rabu (23/10/2024).

Siak, Catatnriau.com | Abi Farul, siswa kelas VII SMPN 5 Minas, harus menjalani operasi tulang selangka setelah terlibat perkelahian kecil (bercanda-canda-red) dengan teman sekelasnya pada Selasa (22/10/2024). Peristiwa ini meninggalkan trauma mendalam bagi Abi dan keluarganya, terutama dari sisi ekonomi.

Putra Nasution, ayah Abi, mengungkapkan kepedihannya atas kejadian ini.

"Saya sangat terpukul. Anak saya masih kecil, harus mengalami cobaan seperti ini," ujarnya dengan suara bergetar kepada Wartawan, Rabu (23/10).

Sebagai tulang punggung keluarga, Putra mengaku kesulitan membiayai pengobatan anaknya.

"Saya bingung bagaimana bisa membiayai untuk perawatan selanjutnya anak saya, walaupun memang biaya operasi menggunakan BPJS. Yang membuat saya sedih, saya ini orang miskin, kerja serabutan, gaji tidak seberapa, kemudian saya memiliki 4 orang anak. Karena mengurus anak saya ini, saya tidak bisa bekerja lagi. Saya bingung bagaimana untuk nafkah anak istri saya, dan kebutuhan saya selama menjaga anak saya di rumah sakit," tambahnya.

Kronologi kejadian disinyalir bermula dari aksi saling ejek yang berujung pada perkelahian fisik dan saling kejar. Akibatnya, Abi terjatuh dan mengalami patah tulang selangka.

Pihak sekolah yang mengetahui kejadian ini langsung menghubungi orangtua korban, karena kala itu mengira Abi hanya terkilir, kemudian orang tua Abi langsung membawa Abi ke tukang urut, dan tukang urut mengatakan kalau tulang dibagian dada Abi sudah patah.

Setelah itu, orang tuanya pun langsung membawa Abi ke puskesmas terdekat. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, Abi dirujuk ke rumah sakit Eria Pekanbaru dan harus menjalani operasi.

Tanggung Jawab Pihak Sekolah

Kepala SMPN 5 Minas, Kurnia Widiastuti, saat dikonfirmasi menyatakan akan mengunjungi Abi setelah pulang dari rumah sakit. Namun, ia juga mengungkapkan keterbatasan anggaran sekolah untuk memberikan bantuan lebih.

"Kami akan berusaha membantu semampu kami," ujarnya.

Pernyataan Kepala Sekolah ini menuai beragam reaksi dari masyarakat. Banyak yang menilai pihak sekolah seharusnya lebih proaktif dalam memberikan bantuan kepada siswa yang mengalami musibah di lingkungan sekolah.

Ajakan untuk Berdonasi

Melihat kondisi keluarga Abi yang memprihatinkan, sejumlah pihak menginisiasi penggalangan dana untuk membantu meringankan beban biaya pengobatan. Donasi dapat disalurkan melalui nomor rekening langsung orangtua Abi.

Nomor Rekening: 701301027815533
Bank : Bank Rakyat Indonesia (BRI)
Atas Nama : Putra Nasution.

Penulis : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Kecelakaan Maut di Jalintim Pelalawan, Satu Orang Meninggal Dunia, Dua Luka-luka

Sempat Divonis Pelaku Karlahut, Ramna NST Dinyatakan Bebas, Ketua DPC AWI Rohul Merasa Terharu

Sapi Warga Minas Dimangsa Harimau, Polisi & BKSDA Riau Langsung Lakukan Cek TKP, Ini Keterangannya!

Waduh!!! Belum Dibuka Untuk Umum Jalan Tol Dumai - Pekanbaru KM 87 Sudah Amblas

Polres Inhil Identifikasi Mayat Laki-laki yang Ditemukan Warga pada Bangunan Bekas Pasar Terapung Tembilahan

Gempar! Warga Siak Temukan Se-sosok Mayat Pria Dalam Kondisi Membusuk Di kamar Tidurnya

Buntut Penyanderaan 14 Sekurity & Pengrusakan Alat PT AA, Polres Panggil PT AA dan Warga Tuk Mediasi

Mobil Dinas Milik Pemkab Siak Siang Tadi Terjungkal Ke Parit

Penemuan Bayi Perempuan Dikebun Sawit Hebohkan Warga Siak

Amukan Sijago Merah Hanguskan Gudang Besi Tua di Duri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat