MENU TUTUP

Kelmi & Asparaini Resmi Mendaftar Sebagai Pasangan Cabup Dan Wabup Rohul

Rabu, 28 Agustus 2024 | 16:32:59 WIB Dibaca : 786 Kali
Kelmi & Asparaini Resmi Mendaftar Sebagai Pasangan Cabup Dan Wabup Rohul

Rohul, Catatanriau.com | Pasangan bakal Calon (Cabup) Bupati Rokan Hulu (Rohul) dan Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hulu, Kelmi Amri SH dan Asparaini, resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rokan Hulu. Rabu (28/08/2024). Pendaftaran ini menandai langkah awal mereka dalam mengikuti kontestasi Pilkada Rokan Hulu 2024.

Sebelum melakukan pendaftaran, pasangan ini didukung oleh sejumlah partai politik yang tergabung dalam koalisi. Yaitu, Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Gelora, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) merupakan partai-partai yang mengusung pasangan ini.

Deklarasi dukungan dari partai-partai tersebut dibacakan oleh Ketua Tim Koalisi Rokan Hulu Bahagia Lahir Batin, Mohammad Aidi, di hadapan ribuan masyarakat yang berkumpul di Taman Kota Pasir Pengaraian, Kecamatan Rambah.

Kelmi Amri, calon Bupati Rokan Hulu, menyampaikan terima kasih kepada KPU Rokan Hulu atas sambutan dan pelayanan yang diberikan selama proses pendaftaran.

"Alhamdulillah, hari ini kami resmi mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hulu. KPU sudah melayani dengan sepenuh hati, kami yakin proses penyelenggaraan Pilkada ini akan berjalan dengan baik," ujar Kelmi.

Kelmi juga mengajak seluruh masyarakat Rokan Hulu untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas selama proses Pilkada. Ia berharap, partisipasi masyarakat dalam Pilkada kali ini akan lebih tinggi dibandingkan dengan Pilkada sebelumnya sehingga proses pemilihan dapat berlangsung dengan lancar.

"Kami adalah pasangan calon pertama yang mendaftarkan diri ke KPU. Terima kasih atas antusiasme masyarakat yang telah memberikan dukungan dan turut mengantar kami ke KPU," tambah Kelmi.

Dalam kesempatan tersebut, Kelmi juga memaparkan visi dan misinya untuk lima tahun ke depan. Program utamanya adalah menurunkan angka kemiskinan dan memperbaiki infrastruktur jalan di Rokan Hulu.

"Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, Rokan Hulu merupakan salah satu daerah dengan angka kemiskinan tertinggi di Provinsi Riau. Oleh karena itu, dibutuhkan keseriusan dan kerelaan untuk mengatasi masalah ini," ungkapnya.

Kelmi juga menyoroti kondisi infrastruktur jalan di Rokan Hulu, di mana banyak akses jalan yang rusak dan membutuhkan perhatian serius.

"Saat ini, terdapat sekitar 1.300 akses jalan yang rusak di Rokan Hulu. Ini adalah salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh siapapun yang terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati," jelasnya.

Selain itu, angka pengangguran dan masalah kesehatan juga menjadi fokus perhatian pasangan ini. "Kami akan berkolaborasi dengan semua pihak untuk mengurangi angka pengangguran dan meningkatkan layanan kesehatan," tambahnya.

Setelah proses pendaftaran di KPU selesai, tahap selanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan dan pengundian nomor urut bagi para calon. Setelah itu, barulah para calon akan memulai masa kampanye.***


Laporan : E.S.Nst



Berita Terkait +

Ini Dia Caleg Pemenang Dapil Kabupaten Kampar, Kuda Putih DPRD Provinsi Riau

Jelang Pemilu 2024, DPD PKS Kabupaten Rokan Hilir Lakukan Kampanye Flashmob

Sarapan Bersama di AJB Duri, Kasmarni Dapat Kejutan Dukungan Tokoh Yarmasyah Lapaw

Bendera Parpol Menghiasi Jalan Sudirman Kota Dumai

Warga Bantan Sambut Cawabup No. Urut 3, Bagus : Pencegahan Abrasi Pantai Akan Jadi Prioritas KBS

Hatta Munir Berulang Tahun ke-73, DPC Demokrat Inhu Sambangi & Doakan  Sehat Selalu

Pemilu 2024, Masyarakat Riau Lirik Partai PERINDO, Kok Bisa?

Dukungan ke Kasmarni Membahana, Hardianto Terkesima : Luar Biasa Kompaknya Warga Duri

Kapitra Ampera Unggul Dari Caleg PDIP Lainnya Pada Hasil Pleno KPU Inhil

Jelang Kampanye Pemilu 2024, KPU Pelalawan Bahas Penentuan Titik Lokasi Pemasangan APK Bersama Stakeholder

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar