Buka Perkemahan Besar Penggalang Tingkat Kwartir, Basuki SKM Harapkan Kecamatan Batang Gansal Memiliki Bumi Perkemahan

Inhu, Catatanriau.com | Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani Yopi, S.E melalui Camat Batang Gansal Basuki SKM hari ini Senin (12/08/2024), ia membuka Perkemahan Besar Penggalang tingkat Kwartir Batang Gansal yang tampak diikuti oleh 912 orang peserta dengan jumlah 76 tenda dan akan diselenggarakan selama tiga hari yakni dimulai 12 hingga 14 Agustus 2024, di Desa Sungai Akar, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Inhu, Riau.
Perkemahan Besar Penggalang ini sendiri merupakan pertemuan Pramuka yang berbentuk perkemahan antara Pramuka Penggalang dari berbagai Gugus Depan (Gudep) yang berisi kegiatan perlombaan yang bersifat rekreatif, riang gembira dan penuh rasa persaudaraan.
Camat Batang Gansal Basuki SKM dalam sambutannya berharap agar kiranya perkemahan itu menjadi agenda tahunan dalam meningkatkan kegiatan-kegiatan keperamukaan di Kecamatan Batang Gansal.
"Kami berharap, mudah-mudahan Kecamatan Batang Gansal nantinya bisa memiliki bumi perkemahan, sehingga nantinya ada agenda-agenda perkemahan atau agenda kegiatan kepramukaan, kita nantinya bisa memiliki fasilitas Pramuka itu sendiri," imbuh Basuki SKM.
Diterangkan Camat, untuk saat ini Kwarran Batang Gansal saat melakukan perkemahan masih meminjam, yaitu berupa lapangan di Desa Sungai Akar.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada bapak Kepala Desa dan seluruh Masyarakat Sungai Akar yang telah memberikan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan Pramuka dilapangan ini," kata Basuki.
Pramuka ini sendiri kata Basuki, disamping untuk meningkatkan prestasi dan ketrampilan, hal ini juga dapat memotivasi dan menginginkan adanya inovasi-inovasi dari anak-anak nantinya.
"Disamping itu, kita juga bisa saling bersilaturahmi antar sekolah," katanya.
Tak lupa, ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada segenap panitia yang menurut Basuki telah mempersiapkan segala sesuatunya, disamping menjadi agenda tahunan hal ini juga kata Camat dilakukan dalam rangka memperingati hari ulangtahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79.
"Semoga dihari HUT RI Ke-79 ini kita benar-benar merasakan kemerdekaan, yaitu dalam kita melaksanakan kegiatan-kegiatan dan juga merdeka dalam belajar," kata dia.
Diakhir disampaikan Basuki, saat ini kata dia, di Kecamatan Batang Gansal sendiri telah terdapat beberapa titik api, hal ini diakibatkan masih adanya sejumlah masyarakat yang masih melakukan pembakaran lahan dan hutan didalam kegiatan bercocok tanam seperti sawit dan lain sebagainya.
"Hal ini tentunya menjadi perhatian khusus kami dari Upika. Oleh karena itu, melalui kesempatan ini kami mengajak dan menghimbau kepada kita semua untuk dapat saling mengingatkan agar didalam aktivitas berkebun tidak melakukan pembakaran lahan maupun hutan," tutur Basuki mengakhiri.***
Laporan : S.A Pasaribu