MENU TUTUP

Dandim 0322/Siak Bersama Forkopimda Siak Ikuti Rapat Koordinasi Pilkada Serentak 2024

Rabu, 10 Juli 2024 | 16:04:52 WIB Dibaca : 470 Kali
Dandim 0322/Siak Bersama Forkopimda Siak Ikuti Rapat Koordinasi Pilkada Serentak 2024

Medan, Catatanriau.com | Dandim 0322/Siak, Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho, bersama Forkopimda Kabupaten Siak menghadiri rapat koordinasi kesiapan penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 wilayah Sumatera. Acara berlangsung di aula Ballroom Regale International Convention Centre, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, pada Selasa (09/07/2024).


Rapat yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) ini diikuti oleh para Bupati/Walikota, penyelenggara Pemilukada se-Sumatera, serta Forkopimda Kabupaten Siak. Hadir dalam acara tersebut Bupati Siak H. Alfedri, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, Kajari Siak Mochammad Eko Joko Purnomo, Ketua Bawaslu Siak Zulfadli Nugraha, Ketua KPU Siak Said Darma Setiawan, dan Kaban Kesbangpol Syamsurizal.


Dalam rapat tersebut, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto dan Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian bersama KPU Pusat memaparkan materi terkait kesiapan penyelenggaraan Pilkada serentak 2024.


Dandim 0322/Siak, Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho, menegaskan komitmen TNI dalam mendukung kelancaran Pilkada serentak di Kabupaten Siak.

 "Kami siap bersinergi dengan seluruh elemen, termasuk KPU, Bawaslu, Polri, dan pemerintah daerah, untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada serentak 2024," ujar Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho.


Bupati Siak, Alfedri, juga menekankan pentingnya komitmen bersama dalam menyukseskan Pilkada. 

"Kami terus memfasilitasi dan mempersiapkan anggaran dana hibah pada APBD Kabupaten Siak, serta mengajak masyarakat untuk turut serta menyukseskan Pilkada serentak ini," ungkap Alfedri usai mengikuti Rakor.


Arahan dari Menko Polhukam dan Mendagri juga menekankan pentingnya kesiapan TNI, Polri, dan ketahanan siber dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024 di wilayah Sumatera agar berjalan lancar dan aman.


Dengan sinergi yang kuat antara TNI, Polri, Pemerintah daerah, dan seluruh penyelenggara Pemilukada, Kabupaten Siak optimis dapat menyukseskan Pilkada serentak 2024 dengan baik.(Rls).


Laporan : Pendim 0322/Siak



Berita Terkait +

Wakil Ketua DPRD Tengku Azwendi Fajri Harap Risnandar Mahiwa Lanjutkan Program Strategis

Kapolsek Bunut Berikan Dukungan dan Edukasi Kepada Masyarakat Untuk Vaksinasi

30 Tim Akan Berlaga, Kapolres Inhu Buka Turnamen Basket Hari Bhayangkara

Kopda Salomo Sembiring Ikuti Giat Verifikasi Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi di Kelurahan Minas Jaya 

Cegah Kerawanan Kamtibmas & Penertiban Prokes Polsek Minas Tingkatkan Kegiatan Patroli

Ciptakan Kondisi Aman, Dinihari Tadi Polsek Minas Gelar Razia K2YD

Syukuran Tajak Sumur Eksplorasi MNK Kelok di Blok Rokan, PHR Bagikan Ratusan Sembako ke Warga

Polsek Kuala Kampar  Patroli KRYD Dipimpin Ka SPK II Mulya Sudirman

Melalui Prosesi Sakral, Kapolda Riau Terima Penghargaan Ingatan Budi Dari LAM Riau

SMAN 1 Tebing Tinggi Barat Gandeng KPU Kabupaten Kepulauan Meranti Selenggarakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar