MENU TUTUP

Sat Lantas Polres Kampar Bersama ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang

Selasa, 07 Mei 2024 | 13:21:08 WIB Dibaca : 773 Kali
Sat Lantas Polres Kampar Bersama  ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang

Tambang, Catatanriau.com | Penerapan tertib berlalu lintas menjadi suatu program yang sangat mendukung terciptanya kondusifitas di jalan. Terutama bagi pengendara muda yang baru memiliki SIM C maupun mereka yang masih belum memiliki SIM C sama sekali.

Untuk menunjang hal tersebut, Kapolres Kampar , AKBP. Ronald Sumaja melalui Kasat Lantas, AKP. Viola Dwi Anggreni laksanakan Police Goes to School untuk mensosialisasikan keselamatan berkendara kepada Siswa/Siswi SMAN 1 Tambang, Selasa, (07/05/2024).

Disampaikan AKP. Viola, Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk membangun kesadaran tentang pentingnya mematuhi aturan lalu lintas untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam berkendara.

"Hari ini, Sat Lantas Polres Kampar melalui Kanit Kamsel, Aiptu Junaidi Alhamdulillah telah melaksanakan giat Police Go to School di SMAN 1 Tambang untuk mensosialisasikan pentingnya etika dalam berkendara demi keamanan dan ketertiban di jalan kepada adik-adik Siswa/Siswi," ucap Kasat Lantas Polres Kampar.

"Dalam kegiatan ini, kami menghimbau kepada adik-adik agar selalu menjaga etika dan mentaati peraturan berlalu lintas demi menjaga keselamatan dan ketertiban diri dan orang lain di jalan raya, kepada guru kami juga berpesan agar selalu mengingatkan akan pentingnya menjaga keselamatan dan ketertiban kepada Siswa/Siswi di SMAN 1 Tambang," tambahnya.

"Semoga giat Police Go to School ini dapat menciptakan generasi yang beretika serta sadar akan keamanan, keselamatan, ketertiban dalam berkendara khususnya di wilayah hukum Polres Kampar," tutupnya.

Adapun yang mengikuti kegiatan tersebut di antaranya yaitu, Kanit  Kamsel, Aiptu Junaidi, Brigadir  Fitriadi Solihin dan tim  ISDC Polda Riau  serta Siswa/Siswi dan Guru SMAN 1 Tambang. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

Kadivmin Kemenkumham Riau Lakukan Monitoring & Evaluasi Di Lapas Pasir Pengaraian

Hari Ini Bupati Kampar Serahkan Sembako di Kecamatan Rumbio Jaya

ITP2I Sosialisasikan Pemanfaatan Tepung Daun Kelor sebagai Olahan Pangan Sehat di Pangkalan Panduk

Rapat Forkopimda Satgas COVID-19 Kajari : Mewanti wanti Transfaransi Anggaran 63 M

Bupati Pelalawan Lantik 183 Pejabat Eselon lll & lV Tingkatkan Kompetensi Birokrasi Orientasi Hasil

Pemcam Pulau Merbau Lakukan Pendataan Calon Penerima Kartu Prakerja

Babinsa Koramil 04/Perawang Ajak Warga Binaan di Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dan Patroli

Kejari Rohul Gelar Upacara Pelantikan & Sertijab Kasi Pidsus 

Pemkab Siak-PT BSP Kolaborasi Tuntaskan Kasus Stunting

Woow, 1,4 M Di Anggarkan Komisi IV DPRD Siak Untuk Pengadaan Mesin E-Ktp

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan