MENU TUTUP

Pembangunan Ruas Jalan Sepanjang 1.300 Meter Oleh Tim TMMD Siak Saat Ini Telah Capai Progres 100%

Kamis, 14 Maret 2024 | 19:46:18 WIB Dibaca : 1423 Kali
Pembangunan Ruas Jalan Sepanjang 1.300 Meter Oleh Tim TMMD Siak Saat Ini Telah Capai Progres 100%

Siak, Catatanriau.com | Kodim 0322/Siak terus mengalami kemajuan yang signifikan dalam kegiatan fisik TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-119 tahun 2024 yang dilaksanakan di Kampung Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak, Riau.

Berikut adalah update terbaru pada Kamis (14/03/2024) mengenai progres kegiatan fisik yang telah dicapai.

Dengan semangat yang tinggi dan kerja keras dari tim, peningkatan ruas jalan sepanjang 1.300 meter dengan lebar 4 meter dan tebal 20 cm menggunakan cor beton telah berhasil diselesaikan dengan capaian kerja mencapai 100%. 

"Ini merupakan pencapaian yang membanggakan dan menunjukkan dedikasi yang luar biasa dari seluruh tim yang terlibat dalam proyek ini," kata Dandim Siak Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho M.Han melalui keterangan tertulisnya yang diterima Catatanriau.com.

Kelancaran proyek ini lanjut Dandim, juga didukung oleh ketersediaan material yang memadai di lokasi TMMD. Pasir, kerikil pecah, mal, cor beton, semen, serta alat berat yang diperlukan telah tersedia dengan jumlah 100%. 

"Hal ini memastikan kelancaran proses konstruksi tanpa hambatan material yang dapat memperlambat progres," imbuhnya.

Dalam pelaksanaan pengecoran kata Dandim, tim menggunakan alat berat sesuai ketentuan dalam pembangunan infrastruktur jalan. 

"Penggunaan alat berat yang tepat merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam memastikan keamanan dan ketahanan infrastruktur yang dibangun, serta memenuhi standar keselamatan yang ditetapkan," katanya.

Diakhir dijelaskan Dandim, keberhasilan dalam mencapai 100% capaian kerja dalam kegiatan fisik TMMD ini menandai komitmen dan kontribusi Kodim 0322/Siak dalam mendukung pembangunan di wilayahnya. 

"Diharapkan, infrastruktur yang dibangun akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat setempat dalam meningkatkan aksesibilitas dan kualitas hidup mereka," tuturnya.***

Laporan : Idris Harahap 


 



Berita Terkait +

Antisipasi Karhutla, Sertu Sugiarto Aktif Patroli Dengan Warga Masyarakat di Kampung Rantau Bertuah

Dukung Program MK QWPP Piket SPKT Polsek Bonai Darussalam Laksanakan Patroli Di Tempat Ibadah

Polres Inhu Adakan Latihan Dalmas, Siap Cegah Gangguan Kamtibmas Pilkada

Forum Anak Sotol dan PT MUP Sepakati Perbaikan Jalan, Rencana Aksi Damai Dibatalkan

tema Pertikawan “Cinta Hutan Lestari Lingkungan, sesuai Falsafah Kebudayaan Melayu Siak

PEPPY EXPLOR Desa Kunjungi Bono Teluk Meranti & Sungai Kerumutan

Tak Lagi Prioritaskan TBS Dari Tauke Sawit, Masyarakat Ancam Akan Gelar Aksi Protes di PKS PT KTU Astra Koto Gasib

SMPN 03 Minas Gelar Persami LT.1 Kegiatan Lomba Ketrampilan Keperamukaan

Kapolres Kampar, Sambut Satgas Pamtas RI-PNG Batalyon 132/BS di Mako Yonif 132/ BS Salo

Pertamina dan EWP Perkuat Kolaborasi Proyek Gas Berkelanjutan Tekan Emisi Karbon

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar