MENU TUTUP

Razia Pekat Jelang Ramadhan, Polsek Minas Sita Sejumlah Minuman Beralkohol Dari Kilo-kilo

Rabu, 28 Februari 2024 | 11:41:06 WIB Dibaca : 1642 Kali
Razia Pekat Jelang Ramadhan, Polsek Minas Sita Sejumlah Minuman Beralkohol Dari Kilo-kilo

Siak, Catatanriau.com  | Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan tahun 1445 H / 2024 M, yang tinggal beberapa hari lagi, personil gabungan Kepolisian Sektor (Polsek) Minas, Polres Siak dipimpin langsung oleh Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH, pihaknya menggelar razia penyakit masyarakat (pekat) berupa kegiatan Kepolisian yang ditingkatkan (KRYD) di wilayah Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (27/02/2024) sekira pukul 21.00 WIB.

"Hal ini kita lakukan guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, menjelang bulan Suci Ramadhan, dengan sasaran pekat, antara lain memberantas premanisme, balap liar, minuman keras, narkoba, pungli, tempat prostitusi serta antisipasi Curat, Curas, Curanmor (C3) dan tindak pidana lainnya," ungkap Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH kepada Wartawan, Rabu (28/02/2024) pagi.

Dijelaskan Kapolsek, sejumlah kafe alias warung remang-remang atau yang akrab disebut masyarakat sekitar dengan sebutan kilo-kilo menjadi sasaran utama dalam operasi ini, seperti sejumlah kilo-kilo yang berada di Kilometer 48 dan kilometer 43 Kampung Minas Barat.

"Dalam hal ini kita juga melakukan peneguran kepada masyarakat yang sedang meminum Bir didalam Kafe tersebut dan menghimbau kepada masyarakat agar segera kembali pulang kerumah untuk menghindari terjadinya suatu tindak pidana," ujarnya.

Lebih jauh diterangkan Kapolsek, dari hasil yang telah dilakukan oleh Polsek Minas, total minuman beralkohol yang telah disita seluruhnya yaitu sebanyak 37 botol, terdiri dari Bir Bintang 23 Botol, Bir Hitam Guiness 4 Botol, Draf Beer 1 Botol, Bir Hitam Panter Lack Beer 9 Botol serta ¼ jeregen tuak suling putih atau ciu.

"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan kiranya masyarakat akan merasa amanan dan nyamanan dalam melakukan aktvitas baik dirumah maupun diluar rumah menjelang Bulan suci Ramadhan 1445 H," imbuh Kapolsek.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Bentuk Kepedulian Polri, Polres Rohul & BRI Berbagi Dengan Para Travel Dan Bang Becak

Melalui KRYD, Polsek Minas Pastikan Situasi di SPBU Selama Libur Natal Dalam Keadaan Aman

Dalam Giat Sholat Subuh Keliling, Kapolres Himbau Masyarakat Rohul Hidupkan Kembali Ronda Malam

Polemik Penamaan Taman di Sei Apit, Kelompok Masyarakat Layangkan Petisi Pada 3 Instansi & Lembaga

Bulan Ramadhan 1444 H Polsek Kuala Kampar  Monitoring & Update Bapokmas

Ramadhan Suci, Ramadhan Berbagi, Polsek Lirik Bersama Anak Yatim

Putus penyebaran Covid-19, HM-RTB Bagikan Masker Gratis Kepada Masyarakat

Serka Risman Girsang Giat Pendampingan Vaksinasi Hewan Ternak Antisipasi PMK di Kampung Sungai Selodang 

Giat Halal Bihalal dan Olahraga Senam Bersama Keluarga Besar Polsek Minas & Bhayangkari Ranting Minas Dalam Rangka Idul Fitri 1444 

Polsek Rengat Barat Gelar Buka Puasa Bersama, Santuni Anak Yatim dan Warakauri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

2

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

3

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

4

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

5

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat

6

Ketua DPP Elang 3 Hambalang Riau Minta Segera Polda Riau Tangkap Ketua KUD Tigo Koto Diduga Telah Gelapkan Dana Koperasi Senilai 2,4 Miliar