MENU TUTUP

Dua Warga Langgam Pengedar Sabu Diamankan Polres Pelalawan

Senin, 09 Oktober 2023 | 15:47:30 WIB Dibaca : 2055 Kali
Dua Warga Langgam Pengedar Sabu Diamankan Polres Pelalawan Dua Warga Langgam Pengedar Sabu Diamankan Polres Pelalawan, 08 Oktober 2023

Pelalawan, Catatanriau.com | Satres Narkoba Polres Pelalawan kembali berhasil melakukan penangkapan terhadap 2 (dua) orang laki laki pelaku peredaran narkotika berinisial  RW dan RH keduanya merupakan warga Langgam,  Desa Segati Dusun Tasik Indah. Di tangkap dari sebuah rumah salah seorang warga di Dusun Tasik Indah,  Desa Segati,  Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan pada Kamis (05/10/2023), jam 13.00 Wib.

Penangkapan berawal dari informasi dari masyarakat kepada unit Unit 1 Sat Narkoba polres Pelalawan.  Bermodalkan informasi dari masyarakat tersebut sat narkoba Polres Pellalawan melakukan Penyelidikan di Dusun Tasik Indah,  Desa Segati Kecamatan Langgam Kabupaten Pelalawan. Dari Penyelidikan yang di dapat bahwa benar di Dusun Tasik Indah kerap di jadikan transaksi narkoba.

Merespon terkait info tersebut tem yang di pimpin kasat Narkoba Iptu Ferlanda Oktora, STr.K. SIK melakukan penyelidikan. Pada  kamis (05/10/2023), team  melihat terduga pelaku sedang berada di rumahnya dan tanpa menunggu waktu lama kemudian team melakukan penggrebekan. Dari hasil penangkapan tersebut berhasil di amankan 2 (Dua) orang dan langsung di lakukan penggeledahan.

Dari hasil penggeledahan di temukan 22 (dua puluh dua) paket di duga sabu dan barang tersebut di akui oleh tersangka RW miliknya sedangkan peran dari  tersangka RH adalah kaki dari tersangka RW untuk mengantarkan sabu kepada pembelinya dan pengakuan tersangka barang tersebut di peroleh dari tersangka OY (DPO) yang tinggal di Pekanbaru.

Barang bukti yang berhasil di amankan oleh Team saat di lakukan penggeledahan terhadap 2(Dua) tersangka yaitu RW dan RH.

22 (dua puluh dua) paket diduga narkotika jenis sabu di bungkus plastik klip les merah,
1 (satu) buah kotak plastik warna putih. 1 (satu) buah sendok dari pipet plastik,1 (satu) set alat hisap berupa bong, 2 (dua) unit handphone android merek Oppo dan Vivo Warna Silver dan Biru tua, 1(satu) unit sepeda motor Treker warna hitam pink tanpa nopol.  Uang tunai sebesar RP. 500.000.

Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIK melalui kasat Resnarkoba Polres Pelalawan  Iptu Ferlanda Oktora, STr.K SIK menyampaikan bahwa benar saat ini ke 2 (Dua) pelaku pengedar narkotika telah diamankan di Polres Pelalawan guna pengusutan lebih lanjut.***

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Polsek Siak Hulu Ringkus Pencuri Handphone di Kios Adifa Ponsel, Satu Tersangka Ditangkap!

Sah! Beli Anjing Untuk Dimakan Resmi Dipidana, Penatua HKBP Divonis 2 Tahun Penjara

PT. Tenang Jaya Sejahtera Plant Kampar Dinyatakan Melawan Hukum, Diperintahkan Tutup dan Bongkar Bangunan Oleh PN Bangkinang

Cabuli Adik Iparnya yang Masih Dibawah Umur, Pelaku Ditangkap Reskrim Polres Kampar

Miliki 1 Paket & 7 Batang Tanaman Ganja, Pria di Tualang Ini Dicokok Polisi

Tiga Pengedar Sabu Diamankan Polsek Seberida

Polres Rohul Lakukan Penahanan Dua Tersangka Korupsi & Penyalahgunaan Wewenang

Biadab!!! Ayah Bejat di Rokan Hulu Ini, Cabuli Putri Kandungnya Sendri

Alamak! Delapan Wanita Penghibur & Puluhan Botol Miras Malam Tadi Terjaring Razia Satpol PP Di Minas

Biadab! Seorang Ayah di Seberida Inhu Ini Setubuhi Anak Tirinya Yang Masih Bawah Umur Hingga Puluhan Kali

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

3

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

4

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

5

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

6

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan