MENU TUTUP

Meriahkan HUT RI Ke-78, Polsek Siak Hulu Gelar Lomba Kearifan Lokal

Ahad, 20 Agustus 2023 | 17:01:56 WIB Dibaca : 774 Kali
Meriahkan HUT RI Ke-78, Polsek Siak Hulu Gelar Lomba Kearifan Lokal

Kampar, Catatanriau.com | Meriahkan HUT RI Ke-78, Polsek Siak Hulu gelar lomba kearifan lokal Polres Kampar, bertempat di Jln. Murai II, Perum Panorama, Rt.03 / Rw.10, Dusun V, Desa Tanah Merah, Kecamatan Siak Hulu, dan di Halaman Gereja GKPS di Jln. Karya IV, Desa Tanah Merah, Kecamatan Siak Hulu, kabupaten Kampar, Minggu, (20/8/23).

Kegiatan lomba kearifan lokal Polres Kampar ini dihadiri langsung oleh Kapolsek Siak Hulu AKP Zainal Arifin, S.H, M.H beserta sejumlah personil Polsek Siak Hulu, dan diikuti oleh masyarakat desa Tanah Merah kecamatan Siak Hulu.

Adapun lomba yang digelar, diantaranya, lomba Balap Karung, Lomba Tarik Tambang, Lomba Makan Kerupuk, dan Lomba Memancing.

Kapolres Kampar, AKBP Ronald Sumaja, SIK melalui Kapolsek Siak Hulu, AKP Zainal Arifin, SH, MH mengatakan, kegiatan lomba kearifan lokal Sempena HUT RI ke-78 ini digelar guna terjalinnya kekompakan dan rasa persatuan dan kesatuan ditengah-tengah masyarakat.

Dalam kesempatan ini, Kata Zainal, Polsek Siak Hulu juga menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas kepada seluruh masyarakat yang hadir dalam acara perlombaan kearifan lokal Polres Kampar.

"Melalui kegiatan lomba kearifan lokal Polres Kampar ini, mari kita pupuk rasa kebersamaan, semangat persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif," ajak Zainal. ( Irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

Grup Astra Agro : Perkebunan Kelapa Sawit Komoditas Strategis Menuju Indonesia Emas 2045

Kabag SDM, Kapolsek Siak Hulu & Kapolsek Kampar Kiri Hilir Hari ini Melaksanakan Sertijab

Koramil 09 Minas Serahkan Bantuan 2 Unit Grobak Sorong Kepada Warga Kurang Mampu

Komsos Karlahut, Babinsa Koramil 03/Minas Pelda Zulkifli Sambangi Warga Minas Timur

Penyekatan PPKM Level 3 Terus Digalakkan Oleh Polsek Minas, 44 Kendaraan Diputarbalikkan

Kapolres Pelalawan Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu Kada 2024

Bersempena Dengan Jum'at Barokah, Polsek Siak Hulu Gelar Cooling System Pilkada Damai Bersama Panti Asuhan Al-Hasanah Desa Pandau Jaya

Bupati Siak H Alfedri Berharap Kecamatan Lain Contoh Kandis yang Hidupkan Wirid Pengajian

Serka Afrisal Patroli Pencegahan Karhutla, Situasi Aman di Kampung Maredan

Buntut Meninggalnya 6 Pekerja PETI Pemilik Lahan Yang Juga Sebagai Pemodal, Kini Berstatus Tersangka

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Konflik Internal PUK F.SPTI - K.SPSI di PT NHR Berujung Pemecatan Anggota, Berikut Penjelasan Father Sianturi

2

Diduga Maling, Pria Tanpa Identitas Tewas Dihajar Massa di Pangkalan Gondai – 6 Orang Diamankan

3

Nestapa di Jantung Pelalawan: Jalan Penghubung Sotol Lumpuh, Aktivitas Warga Terancam

4

Penggiat Seni dan Budaya Berpantun Rohil Rahmat Pantun Akhiri Masa Duda-Nya

5

Diduga Maling, Pria Tanpa Identitas Tewas Dihajar Massa di Pangkalan Gondai

6

Sinergi TNI-Polri Jaga Keamanan Mudik Lebaran di Exit Tol Minas