MENU TUTUP

Koramil 09 Minas Serahkan Bantuan 2 Unit Grobak Sorong Kepada Warga Kurang Mampu

Kamis, 08 Juli 2021 | 15:50:16 WIB Dibaca : 2354 Kali
Koramil 09 Minas Serahkan Bantuan 2 Unit Grobak Sorong Kepada Warga Kurang Mampu

Penulis : Idris Harahap


SIAK, CATATANRIAU.com | Dipimpin langsung oleh Kapten Inf Sahman Sinaga, ia beserta sejumlah personilnya dari Koramil 09 Minas, hari ini Kamis (08/07/2021), menyerahkan sebanyak dua unit grobak sorong untuk alat usaha dagang kepada masyarakat kurang mampu di Kampung Minas Timur dan Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

"Kegiatan ini dilakukan atas kerjasama kita dari pihak Koramil 09 Minas melalui Babinsa dengan PT Chevron Pasific Indonesia serta SKK Migas, untuk menyerahkan bantuan alat usaha dagang berupa grobak dorong seperti ini kepada masyarakat yang kurang mampu, supaya bisa digunakan sebagai mana mestinya," kata Danramil 09 Minas kepada wartawan media ini disela-sela penyerahan grobak dagang tersebut.

 

PT CPI sendiri kata Danramil, menyerahkan bantuan grobak sorong tersebut terhadap Kodim 0303 Bengkalis sebanyak 7 Unit, sementara dua Unit diantaranya dibagikan kepada masyarakat di Kecamatan Minas.

 

"Kita di Koramil Minas ini menerima 2 unit bantuan grobak sorong ini, jadi kita serahkan kepada masyarakat yang kurang mampu untuk keperluan usaha dagang, satu unit di Kampung Minas Timur dan satunya lagi di Kampung Minas Barat," kata Danramil.

 

Pihaknya pun berharap, setelah diserahkannya bantuan grobak tersebut kepada masyarakat yang dikira layak untuk menerimanya, masyarakat tersebut kiranya dapat merasa terbantu dan dapat menjadi alat pemicu meningkatnya ekonomi masyarakat tersebut.

 

"Semoga masyarakat yang menerimanya dapat semakin makmur dari segi ekonominya," Imbuhnya.

 

Danramil juga menjelaskan, perogram ini sendiri diberi nama Babinsa Bersama Bapak Angkat (Babinsa Berbakat), dan kedepan kata dia, akan terus berlanjut dan bantuan ini dikhususkan kepada masyarakat kurang mampu yang berada diseputaran wilayah kerja PT Chevron Pasific Indonesia, "ini masih berlanjut, untuk sementara waktu baru ini yang kita turunkan," tegasnya.

 

Sementara itu, Bustami (65), seorang pria paruh baya yang menerima bantuan tersebut, ia mengucapkan rasa terimakasih yang tek terhingga kepada pihak Koramil 09 Minas yang telah memberikannya bantuan tersebut.

 

"Saya sangat merasa senang sekali diberikan bantuan grobak untuk alat usaha dagang seperti ini oleh bapak Babinsa kita, Alhamdulillah kita sangat bersyukur dan berterimakasih banyak, Insya Allah akan kami manfaatkan sebaik mungkin, terimakasih pak Tentara bantuannya," ujarnya singkat dengan nada haru sembari mengakhiri.***


 



Berita Terkait +

Resmikan pasar Rakyat Talang Bosa di Kandis, ini kata Alfedri

Berjalan Khidmat, Pj Sekda Kampar Jadi Pembina Apel Hari Ibu Ke 96 Tahun 2024

Pagi tadi, Polres Siak & Jajaran Giat Bersih-Bersih

Tim Jalan-jalan Horee Dari Kampar, Jelajahi Spot Air Terjun Putri Khayangan di Koto Kampar Hulu

Dalam Suasana Ied, Danramil 11/PWK Kandis Siagakan Dua Personil Di Posko PAM Covid-19 Klinik HMC

Perkuat Alat Bukti, KPUD Siak Bongkar Kotak Suara Dan Kirim Beberapa Teli dan DA 1 Berhologram Ke MK

Kejari Kuansing Sebagai Kuasa Hukum Disdikpora Kuansing Menangkan Gugutan Perdata PT. Ramawijaya

Kapolres Buka Pelatihan Peningkatan Kemampuan Tracer Personil Polres Kuansing

Koptu Togi Sitorus dan Tim URC Lakukan Surveilance PMK di Kampung Perawang Barat 

Pertahankan Honorer, Pemkab Rasionalisasi Gaji

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat