MENU TUTUP

Aksi Kemanusiaan, Pekerja PHR Kumpulkan 447 Kantong Darah untuk Masyarakat

Senin, 31 Juli 2023 | 08:15:30 WIB Dibaca : 1315 Kali
Aksi Kemanusiaan, Pekerja PHR Kumpulkan 447 Kantong Darah untuk Masyarakat Aksi kemanusiaan Donor Darah Kolaborasi yang dilaksanakan para pekerja dan mitra kerja PHR di WK Rokan di 3 tempat berbeda, guna membantu masyarakat yang membutuhkan ketersediaan darah.

Duri, Catatanriau.com | Para pekerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berkontribusi dalam aksi kemanusiaan Donor Darah Kolaborasi Wilayah Kerja (WK) Rokan yang dilaksanakan di 3 tempat di Riau. Hasilnya, PHR mengumpulkan sebanyak 447 kantong darah yang nantinya akan dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat.

Kegiatan donor darah tersebut diikuti oleh para pekerja dan mitra kerja PHR yang diselenggarakan di Duri Kabupaten Bengkalis, Libo Kabupaten Rokan Hulu dan Bangko Kabupaten Rokan Hilir, Selasa (25/7/2023). PHR turut melibatkan Palang Merah Indonesia (PMI) dan tenaga medis dari RSUD serta Puskesmas setempat.

Kantong darah yang berhasil terkumpul tersebut disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan darah lewat PMI Rohil, PMI Pekanbaru dan RSUD Mandau.

Corporate Secretary PHR WK Rokan Rudi Ariffianto mengatakan, aksi kemanusiaan tersebut merupakan agenda rutin PHR untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah. "Selain berfokus pada operasi yang andal dan selamat, PHR turut berikhtiar dalam aksi kemanusiaan. Tujuannya untuk membantu masyarakat dan mengatasi krisis kebutuhan darah," ujarnya.

Menurut Rudi, kegiatan sosial ini merupakan komitmen perusahaan sebagai upaya untuk terus menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama. "Setiap tetes darah yang kita donorkan, tidak hanya memberikan kesempatan hidup bagi penerima, tapi juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonor," ungkapnya.

Dalam aksi donor darah tersebut, antusiasme para peserta sangat tinggi. Salah satu pekerja PHR yang mendonorkan darah, Wahyu Aidil Indra mengaku bahwa aksi ini merupakan kesadaran untuk membantu kemanusiaan.

"Mendonorkan darah merupakan bentuk kemanusiaan dan harapannya semoga darah yang didonorkan ini dapat menyelamatkan orang yang membutuhkan," ujar pria yang bertugas di PHR area Libo.

Sementara itu, Dahnil Anderson mitra kerja PHR dari PT Radiant Utama Indonesia menuturkan, kegiatan ini sangat bagus dan diharapkan menjadi amal dalam membantu masyarakat yang membutuhkan darah tersebut. "Kita bertekad ingin membantu sesama dan suatu saat kita tidak akan tahu kalau kita akan berada di posisi membutuhkan bantuan tersebut. Semoga ini jadi ladang amal bagi PHR dan kita semua," kata dia.

Sebagai informasi, secara rutin PHR melaksanakan aksi donor darah sebagai wujud kepedulian. Pada 2022, PHR tercatat berhasil mengumpulkan 1.200 kantong darah dari aksi kemanusiaan di WK Rokan.

Tahun ini, pada Mei 2023 kemarin PHR telah mengumpulkan sebanyak 83 kantong darah dan diserahkan ke PMI Dumai. Kemudian mengumpulkan 300 kantong darah dari aksi serupa di Rumbai. Dan terkahir pada momen donor darah kolaborasi WK Rokan kemarin, 447 kantong darah tersebut berhasil terkumpul dari Libo sebanyak 134, Bangko sebanyak 132 dan Duri 181 kantong darah.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Bupati Rohil Afrizal Sintong Kunjungi & Berikan Bantuan Korban Kebakaran di Bangko

Danramil 03/Minas Hadiri Mediasi Antara Pemkam Olak Dan Masyarakat, Terkait Lahan HTR Seluas 285 Hektar

Pelda Benriyadi Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Pilkada Dan Pelepasan Logistik Pilkada Ke Tiap TPS di Sungai Mandau

Sempena HUT Kuansing Bupati dan Danrem Letakkan Batu Pertama Pembangunan Makodim

KNPI Riau Dukung Bupati Kampar Tertibkan Perusahaan, Larshen Yunus: Bayarlah Pajak Sesuai Penghasilan

Siak, Tuan Rumah Hari Santri Nasional Tingkat Prov Riau

Sinergi PHR–Mitra Kerja Tingkatkan Keselamatan dan Optimalkan Produksi WK Rokan

Roni & Manajemen PT DR Kelarifikasi Sedikit Kesalahan Dalam Pemberitaan Ratusan Karyawan Mogok Kerja

Sambut HUT Bhayangkara 77, Polda Riau & Forkopimda  Gelar Olahraga Bersama

Melalui Komsos, Dua Orang Babinsa Koramil 04/Perawang Sosialisasikan Nilai-nilai Pancasila Terhadap Warga Binaan 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Aksi Brutal Remaja di Perawang Gegerkan Warga, Pelaku Penganiayaan Anak di Bawah Umur Dibekuk Polisi!

2

KPU Siak Tetapkan Daftar Pemilih di Tiga Tempat PSU Pilkada Siak Berjumlah 1.011 Pemilih

3

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

4

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

5

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

6

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan