MENU TUTUP

Bau Busuk Menyengat, Awal Mula Ditemukan Korban

Senin, 19 Juni 2023 | 11:07:21 WIB Dibaca : 915 Kali
Bau Busuk Menyengat, Awal Mula Ditemukan Korban

Kampar, Catatanriau.com | Warga Dusun IV Kasang Kulim Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu mendadak heboh dengan bauh busuk menyengat saat di cek ternyata ada sesosok mayat dalam keadaan telungkup, Minggu (18/6/2023) sekira pukul 21.30 WIB.

Korban adalah Yantoni Gae (35) warga Perumahan Bumi Mandala III, Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu.

Diceritakan Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo melalui  Kapolsek Siak Hulu AKP Zainal Arfin bahwa korban ditemukan pertama kali oleh tetangganya Hazrina Wandani selaku tetangga di sebelah rumah korban.

"Dia mencium bau menyengat atau bangkai dari arah sebelah rumahnya serta dirinya juga mencurigai kendaraan korban sudah terparkir di luar rumahnya selama lebih dari 3 hari," ungkap.

Atas kecurigaan tersebut Hazrina Wandani memberitahukan kepada Ketua RT Tarihoran untuk melihat keadaan di rumah korban.
"Sekira pukul 22.00WIB ketua RT bersama Sabib mendatangi rumah tersebut dan melihat dari arah jendela luar bagian kamar depan terlihat bahwa korban telah meninggal dunia dalam posisi terlungkup diatas tikar hanya mengenakan celana panjang hitam dan telah membusuk," jelas Zainal.

Setelah itu, ketua RT langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Kubang Jaya Bripka Sugandi dan meneruskan laporan tersebut kepada piket Polsek Siak Hulu.

"Saya langsung perintah Kanit Reskrim AKP Hendri Berson bersam Panit Opsnal Reskrim IPTU Syahrial untuk langsung ke TKP,” ujarnya.

Selanjutnya,  anggota memasang Police Line di TKP dan membawa korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau.

"Korban dievakuasi menggunakan mobil Ambulan milik angkatan muda Ka'bah,” tambahnya.

Saat ini kita masih menunggu hasil otopsi dan menunggu pihak keluarga korban. "Kini korban masih di RS Bhayangkara untuk pemeriksaan otopsi atau Visum untuk mengetahui penyebab kematiannya," tegas Kapolsek. ( Irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

Dua Korban MD, Tabrakan Sadis Colt Diesel dan Truck Balak Di Jalintim Seikijang

Diduga Sebab Sakit Rabies Juga Miliki Riwayat Sakit Jantung, drh Kandis Ini Ditemukan Meninggal Duni

Takut di Intimidasi, Belasan Buruh Sawit Datangi Mapolsek Pangkalan Kuras

Kasus Anggota Dewan Sari Antoni Berlanjut! Minggu Ini DPP Partai Golkar dan Kejaksaan Agung Panggil Pelapor

Polsek Minas Bantu Amankan & Mediasi Pengunjuk Rasa Yang Tengah Menyampaikan Aspirasi di PT PHR Minas

Terjadi Ledakan Tungku Peleburan Besi PT. RPS di Desa Baru Siak Hulu, 4 Karyawan Alami Luka-luka

Penyerobotan Kawasan Hutan Dan Pemalsuan Surat SKGR, Masyarakat Gelar Aksi Damai

Mobil Pickup Jatuh Ke Jurang, Sopir Tewas Ditempat Kejadian

DPG Ditemukan Tewas Dikebun Sawit Miliknya

Pot Bunga Dan Ford Ranger Remuk Dihantam Ban Truk

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Diantar Ulama dan Ratusan Massa, Dr.Afni Mendaftar ke PKB Siak

2

Buka Acara Seminar, Ini Pesan Indra Gunawan Kepada Kader Untuk Pilkada Siak Mendatang

3

Buntut Bnyak Sekolah Pungut Duit Siswa, Pj Gubri Diminta Copot Kadisdik Riau

4

Dukung Program MK QWPP Piket SPKT Polsek Bonai Darussalam Laksanakan Patroli Di Tempat Ibadah

5

Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024

6

Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan