MENU TUTUP

Dr.H. Kamsol , MM Pimpin Langsung Rapat Percepatan Penyusunan Laporan Pj. Bupati Kampar Triwulan III

Selasa, 24 Januari 2023 | 20:02:49 WIB Dibaca : 1095 Kali
Dr.H. Kamsol , MM Pimpin Langsung Rapat Percepatan Penyusunan Laporan Pj. Bupati Kampar Triwulan III

KAMPAR, CATATANRIAU.com | Setelah menyelesaikan Laporan Triwulan II beberapa waktu yang lalu kembali Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM lakukan  Percepatan Laporan Pj. Bupati Kampar untuk Triwulan III, Selasa (24/1).

Bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Kampar Lantai III Kantor Bupati Kampar, Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsolp, MM didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan Ahmad Yuzar pimpin Rapat Percepatan Penyusunan Laporan Pj. Bupati Kampar Triwulan III. Rapat ini dihadiri oleh seluruh Pimpinan OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar.

Membuka Rapat, Pj. Bupati Kampar sampaikan target-target yang harus dicapai, karena ini juga merupakan target yang diminta oleh Pemerintah Pusat melalui Irjen Mendagri. Adapun target-target yang harus dicapai ini merupakan tugas berat untuk Pj. Bupati Kampar dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar, target tersebut meliputi Menurunkan Kemiskinan Ekstrem, untuk hal ini target yang harus dicapai pada Tahun 2024 adalah sebesar 0%, selanjutnya Pengendalian Inflasi, Dorong Daerah turunkan Stunting dengan target di bawah 14% di Tahun 2024 dan untuk target ini akan dibentuk Tim Khusus Percepatan,  target selanjutnya adalah segera selesaikan dua masalah besar Investasi yaitu Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang (KKPR) dan Persetujuan Bangunan Gedung (PGB), Memaksimalkan Pengelolaan Keuangan dan Masterplan (rencana induk) Penataan Kota.

" Dalam Penataan Kota kita harus menonjolkan keunggulan dan keunikan Daerah kita, yang nantinya menjadikan Icon Daerah dan ini adalah pesan dari Presiden Republik Indonesia" papar Kamsol.

Dalam Rapat Percepatan Penyusunan Laporan Triwulan III Dr. H.Kamsol,MM juga menambah " Evaluasi untuk Pj. Bupati Kampar selaku Pimpinan Daerah juga merupakan evaluasi untuk OPD-OPD di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar" ucap Kamsol menambahkan.

Untuk mencapai target-target tersebut PJ. Bupati Kampar perintahkan agar seluruh OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar menyegeran semua laporan dan data-data yang diperlukan, agar dapat lebih mudah dan segera dapat dikoordinasikan.  

Kemudian ditambahkan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kampar Ahmad Yuzar " pada prinsipnya Laporan Triwulan III ini harus lebih bagus dam sempurna dari Laporan Triwulan II lalu, dan untuk mencapai itu semua target masing-masing OPD yang meliputi Pemerintahan, Pembangunan dan Pemasyarakatan harus juga terlebih dahulu tercapai" ujarnya.

Setelah menutup Rapat Percepatan Penyusunan Laporan Pj. Bupati Kampar Triwulan III, Kamsol mengajak seluruh peserta rapat yang hadir bergerak untuk hadir pada Acara Parade Karnaval dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-73 Tahun 2023. ***

Laporan :  Irwan Ocu Bundo

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

MTQ Tingkat Provinsi ke-41 Resmi di Buka, Kampar Siap Rebut Kembali Juara Umum

Pjs Bupati Pelalawan Dr Jhon Armedi Pinem Gelar Silaturahmi Pertama dengan Forkopimda dan Masyarakat

Babinsa Koramil 04/Perawang Aktif Lakukan Pengecekan Anak Stunting di Perawang Barat

Babinsa & Bhabinkam Pencing Bekulo Monitor Penyaluran BLT Pada 96 KK

Polres Kampar dan Forkopimda Gelar Upacara Taptu Di Halaman Mapolres Kampar

Menggugat Pembatalan Sertifikat Tanah : Prosedur Dan Alasan Yang Diperlukan

Pasca Pemungutan Suara, Polsek Minas Terus Sosialisasikan Pilkada Damai

POLSEK MINAS LAKUKAN MONITORING DAN PENGAMANAN AGAR VAKSINASI AMAN

Idulfitri Kedua, Kasat Lantas Cek Pengamanan Pos dan Titik Keramaian di Kabupaten Inhu

Ibu Yang Lumpuh di Kampung Tualang Dijenguk Anggota DPRD Riau Tumpal Hutabarat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat