MENU TUTUP

Mudahkan Siswa-siswi SD N 09 Minas MCK, Pihak Sekolah Bangun Sumur Bor

Selasa, 12 Juli 2022 | 10:44:41 WIB Dibaca : 2563 Kali
Mudahkan Siswa-siswi SD N 09 Minas MCK, Pihak Sekolah Bangun Sumur Bor Kepala SDN 09 Minas Barat Ependri SPd, ketika memperlihatkan sumur bor milik sekolah, Selasa (12/07/2022).

SIAK, CATATANRIAU.com | Guna memberikan kemudahan bagi siswa siswi untuk kebutuhan Mandi, Cuci, Kakus (MCK) khususnya di Sekolah Dasar (SD) Negeri 09 Minas Barat, pihak sekolah membangun sumur bor untuk kebutuhan air bersih yang cukup banyak digunakan di sekolah tersebut.

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Ependri,SPd selaku Kepala SD N 09 Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau. Ependri menjelaskan bahwa selama ini sumber air bersih untuk kebutuhan MCK di sekolah tersebut terbilang cukup sulit didapatkan mengingat sekolah itu berada diareal perbukitan.

"Alhamdulillah, untuk kegiatan anak serta kebersihan para siswa siswi, kita sudah membuat sumur bor untuk sumber air bersih, dan sudah dioperasikan untuk kebutuhan MCK bagi warga sekolah ini," kata Ependri, SPd ketika diwawancarai oleh Wartawan media ini, Selasa pagi (12/07/2022).

Ependri pun berharap, dengan dibangunnya sumur bor tersebut dapat menjadikan sekolah itu jauh lebih bersih daripada sebelum-sebelumnya.

"Mudah-mudahan kedepannya sekolah kita ini dapat menjadi lebih bersih, baik itu lingkungan maupun kebersihan para siswa itu sendiri, sebab kita sudah memiliki sumber air bersih sendiri," imbuhnya.

Selain itu lanjutnya, mengingat cukup banyaknya jumlah siswa siswi di sekolah tersebut yakni kurang lebih 500 orang peserta didik, pihaknya pun berharap agar mutu pendidikan di sekolah itu semakin baik dan mampu bersaing dengan sekolah lainnya.

"Ya mudah-mudahan dengan jumlah siswa kita yang cukup banyak, sekolah kita bisa bersaing dengan sekolah lainnya khususnya yang ada di Kecamatan Minas ini," katanya.

Disingung kendala apa yang kini dihadapi oleh pihaknya, Ependri mengatakan untuk saat ini pihaknya mengeluhkan ketersediaan buku pelajaran kurikulum merdeka, sebab kurikulum itu belum dapat diterapkan terhadap para siswa dikarenakan buku pelajarannya masih dalam proses pemesanan.

"Selain itu untuk kurikulum K13 juga bukunya masih ada yang kurang untuk para siswa, sebab siswa kita disini lebih kurang hampir 500 siswa, mudah-mudahan untuk tahap ketiga ini semua bisa kita akomodir," pungkasnya.***


Reporter : Idris Harahap



Berita Terkait +

Bupati Alfedri Ajak Generasi Muda Bungaraya Perangi Narkoba

Kadisbud Pelalawan Perpanjang Libur Sekolah Hingga 25 April 2020

Tarian Nusantara Ditampilkan Dalam Perpisahan Murid TK.IPHN Km.39 Minas Barat

Polisi Apresiasi Penerapan Prokes Covid-19 Sekolah Tatap Muka Oleh Pihak SDN 4 Minas

Pentingnya Refleksi Diri Menuju Guru Profesional Pada Abad 21, Oleh : Paramita Rahayu

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H, SMPN 3 Minas Gelar Lomba Pidato dan Tahfiz Al-Qur'an

SDN 14 Bekalar Siap Menuju Adiwiyata Mandiri

Dari 80 Pelajar SMA Sederajat Se-Kecamatan Minas Hanya 35 Orang Yang Lolos Sebagi Paskibra 2019

Alamak! Disdik Provinsi Riau Rupanya Surati SMAN di Pekanbaru, Minta 'Jatah' 40 Siswa

SMKN 1 Kandis Raih Juara Di Turnamen SMANSA Cup 2018

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat