Bhabinkamtibmas Minas Barat Ajak Warga Ikuti Vaksinasi & Patuhi Prokes Covid-19

Jumat, 05 November 2021 - 10:07:32 WIB
Share Tweet Google +

Laporan : Idris 


MINAS, CATATANRIAU.com • Dalam rangka minimalisir penyebaran Covid-19 dan mendukung percepatan Program Vaksinasi Nasional, Bhabinkamtibmas Kampung Minas Barat Polsek Minas, Polres Siak, Polda Riau, Bripka Immanuel Ketaren melaksanakan sambang menjalin tali silahturahmi di Desa Binaan, bertempat di Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, Jumat (05/11/2021) sekitar pukul 09.59 WIB.

 

Bhabinkamtibmas Bripka Immanuel Ketaren memberikan edukasi tentang Vaksin Covid-19, khususnya soal manfaat vaksin dan program vaksinasi, serta disiplin Protokol Kesehatan.

 

"Masyarakat agar selalu  membiasakan diri memakai masker saat keluar rumah, sering mencuci tangan dengan sabun selalu menjaga jarak fisik yang aman (Physical Distancing )," katanya.

 

" Masyarakat juga harus membiasakan pola hidup bersih dan sehat, tidak berkerumun, membatasi kegiatan masyarakat, senantiasa mengecek suhu serta membatasi keluar masuknya masyarakat.

 

Dikonfirmasi, Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane, SH mengatakan, “Kegiatan sosialisasi dan himbauan, serta monitoring terus dilakukan Bhabinkamtibmas dalam mengajak warganya untuk dilakukan Vaksinasi Covid-19, dengan harapan masyarakat dapat meningkatkan imun dan selalu sehat bisa berjalan dengan lancar, aman dan tetap menerapkan protokol kesehatan”. Pungkasnya.***


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex