Hadapi Long Weekend, Polres Siak Dirikan Pos Check Poin di 2 Titik Perbatasan Antar Kabupaten

Hadapi Long Weekend, Polres Siak Dirikan Pos Check Poin di 2 Titik Perbatasan Antar Kabupaten

Rabu, 28 Oktober 2020 - 15:41:52 WIB
Share Tweet Google +


SIAK, CATATANRIAU.COM | Kepolisian Resor (Polres) Siak, hari ini Rabu (28/10/2020) mengaktifkan pos check poin kabupaten siak pengamanan Libur panjang serta menerjunkan personel selama libur panjang akhir pekan (long weekend). Hal ini dilakukan sebagai upaya  meminimalkan kejadian kejahatan, serta khususnya untuk mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Siak.

 

"Selama libur panjang ini, kita dirikan sebanyak dua pos cek point di dua titik perbatasan antar Kabupaten, seperti di Kandis yang berbatasan dengan Kabupaten Bengkalis, dan di Kerinci Kanan berbatasan dengan Kabupaten Pelalawan," kata Kapolres Siak AKBP Doddy F Sanjaya SIK melalui Kasat Lantas Polres Siak AKP Rosna Meilani SIK.


AKP Rosna Meilani, SIK juga mengatakan selama masa libur panjang akhir pekan nantinya diprediksi adanya peningkatan aktivitas masyarakat, seperti mudik ke kampung halaman, mengunjungi obyek wisata, pusat perbelanjaan maupun kuliner, hingga kegiatan keagamaan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.


"Maka dari itu kita himbau khususnya kepada masyarakat Kabupaten Siak untuk tetap di rumah saja selama libur panjang ini, hal ini demi mencegah penularan virus corona," imbuh AKP Rosna.

 

 

AKP Rosna melanjutkan, potensi kerawanan yang muncul akibat meningkatnya aktivitas masyarakat di masa pandemi, yang dikhawatirkan ialah munculnya kluster baru terhadap penyebaran Covid-19.


"Selain itu arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Siak diperkirakan juga akan meningkat dan dari potensi-potensi itu kami sudah menyiapkan langkah antisipasinya, yakni meningkatkan pengawasan dan pendisiplinan protokol kesehatan, seperti mewajibkan setiap pengendara yang ditemui untuk senantiasa memakai masker dan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 selama berkendara serta peraturan lalu lintas dimana saat ini sedang berlangsung Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 mulai 26 okt s.d 8 nov 2020," katanya.

 


Tidak hanya itu, AKP Rosna Meilani juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang melintasi jalan raya agar kiranya senantiasa melengkapi kelengkapan kendaraan dan menyiapkan administrasi kendaraan.


"Melengkapi kelengkapan kendaraan dengan standar yang telah ditentukan. Pakai helm standart SNI bagi pengendara sepeda motor, Pakai safety belt atau sabuk pengaman bagi pengemudi mobil, Kendaraan barang atau bak terbuka atau pick up atau truck dilarang dipakai untuk mengangkut orang, selain itu juga masyarakat diwajibkan selalu memakai masker." tukasnya.(*)




Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex