Siak, Catatanriau.com – Babinsa Koramil 03/Minas, Sertu Sugiarto, pada Minggu (26/1) lalu, aktif memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat Kampung Rantau Bertuah, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak. Kegiatan komunikasi sosial (komsos) ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Sugiarto menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah awal untuk mencegah berbagai penyakit. Selain itu, ia juga memberikan sosialisasi tentang pentingnya pola hidup sehat, seperti mengonsumsi makanan bergizi dan berolahraga secara teratur.
“Kegiatan komsos ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Mereka antusias mendengarkan penjelasan yang disampaikan oleh Babinsa,” ujar Sertu Sugiarto.
Sertu Sugiarto berharap, melalui kegiatan ini masyarakat semakin peduli terhadap kesehatan diri dan lingkungan.
“Dengan menjaga kesehatan, kita dapat meningkatkan kualitas hidup dan produktivitas,” tegasnya.***
Laporan : Idris Harahap